Kisah Gear Persneling Sangkut di Alat Vital Pria Ini, Petugas Pemadam Kebakaran yang Menolongnya
Kisah unik terjadi saat seorang pria memanggil petugas kebakaran karena organ vitalnya tersangkut sebuah benda.
Editor: Sugiyarto
TRIBUNNEWS.COM - Kisah unik terjadi saat seorang pria memanggil petugas kebakaran karena organ vitalnya tersangkut sebuah benda.
Benda tersebut adalah gear persneling yang tersangkut pada alat vital seorang pria asal Batu Jong, Malaysia.
Melansir Sinar Harian Malaysia, pria 34 tahun tersebut pada Mei 2019 lalu sampai kebingungan dengan tersangkutnya benda itu.
Akhirnya dia menelepon petugas pemadam kebakaran, untuk melepaskan benda itu.
Tim pemadam kebakaran dari Kuala Krai datang untuk membantu pria tersebut, ini adalah ketiga kalinya tim pemadan itu melakukan pekerjaan yang sama.
Menurut keterangan, Kepala Pemadam Kebakaran dan Penyelamat Kuala Krai, Muhammad Rizwan Ar- Rafee mengatakan, dia mendapat panggilan itu pukul 15:15.
"Petugas Pemadam Kebakaran Senior II (PBK) Mohd Razani memimpin operasi itu dan menemukan benda yang melekat pada alat vital korban," katanya.
"Untuk memudahkan pekerjaan, korban dibawa ke Rumah Sakit Kuala Krai," tambahnya.
"Itu memungkinkan kami bekerja dengan rumah sakit," sambungnya.
Namun, mereka kebingungan untuk melepaskan benda tersebut dari alat vitalnya, setelah melakukan berbagai cara akhirnya mereka melakukan tindakan cukup ekstrem.
Petugas menggunakan alat pemotong L untuk melepaskan benda itu, setelah melakukan operasi selama 30 menit akhirnya benda tersebut berhasil dilepaskan.
"Korban kemudian dirujuk ke rumah sakit untuk tindakan lebih lanjut," katanya.
Perlu diketahui, kasus ini bukan pertama kalinya petugas pemadam melepaskan benda asing dari alat vital seorang pria di Malaysia.
Pada Mei tahun ini, seorang remaja juga memiliki kondisi di mana alat vitalnya tersangkut di toilet pipa.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.