Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Reynhard Sinaga Disebut Pernah Dijodohkan Orang Tuanya, Begini Tanggapan Keluarga & Doa Para Korban

Reynhard Sinaga disebut pernah dijodohkan oleh orang tuanya. Begini tanggapan keluarga dan doa para korban.

Penulis: Citra Agusta Putri Anastasia
Editor: Whiesa Daniswara
zoom-in Reynhard Sinaga Disebut Pernah Dijodohkan Orang Tuanya, Begini Tanggapan Keluarga & Doa Para Korban
Kolase Cavendish Press
Reynhard Sinaga disebut pernah dijodohkan oleh orang tuanya. Begini tanggapan keluarga dan doa para korban. 

TRIBUNNEWS.COM - Reynhard Sinaga, WNI asal Indonesia, dijatuhi hukuman minimum 30 tahun dan maksimum seumur hidup.

Pria 36 tahun itu dipenjara atas aksinya memperkosa 195 pria muda di Inggris.

Reynhard Sinaga dihukum karena telah melakukan 159 serangan seksual, termasuk 136 pemerkosaan, 8 percobaan pemerkosaan, dan 15 serangan tak senonoh terhadap 48 korban pria.

Hingga kini, polisi masih berspekulasi adanya korban lain yang belum ditemukan.

Hakim yang menangani kasus Reynhard Sinaga, Suzanne Goddard, menjulukinya sebagai "monster" dan "pemerkosa terkejam di dunia."

Baca: Fakta Obat Bius GHB yang Digunakan Reynhard Sinaga Perkosa Ratusan Pria: Sebabkan Kematian

Baca: Hubungan Reynhard dengan Keluarga diungkap Temannya, Sosok yang Mudah Bergaul hingga Respon Keluarga

Dilansir Daily Mail, Reynhard tinggal di sebuah flat di Montana House, Manchester.

Seorang sumber yang merupakan teman lama Reynhard, pria pemilik 2 gelar Master di Inggris tersebut memiliki gaya hidup mewah.

Berita Rekomendasi

Ia lahir dalam sebuah keluarga kaya di Indonesia.

Studinya di Inggris pun sepenuhnya dibiayai oleh sang ayah.

Diketahui, ayah Reynhard merupakan seorang konglomerat dan pengusaha properti di Indonesia.

"Ayahnya adalah orang yang sangat kaya," kata seorang sumber.

"Mereka memiliki rumah besar di pusat kota Jakarta," imbuhnya.

Ia juga mengungkapkan, Reynhard suka bersikap sombong.

"Dia menyombongkan diri karena punya banyak pembantu, supir, segala macam," katanya.

Reynhard Sinaga.
Reynhard Sinaga. (Mathew Pover)
Halaman
1234
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas