KUMPULAN FOTO Situasi Wuhan yang Disebut Seperti Kota Hantu karena Ditutup akibat Virus Corona
Kasus Virus Corona di China terbanyak dilaporkan terjadi di Wuhan, ibu kota Provinsi Hubei.
Penulis: Pravitri Retno Widyastuti
Editor: bunga pradipta p
"Ini merupakan bagian dari budaya Tiongkok," jelas Yanzhong Huang, ahli kesehatan publik dari Dewan Hubungan Luar Negeri.
"Mereka suka makan hewan apapun hidup-hidup," tandas dia.
Seperti apa situasi Wuhan setelah Virus Corona menyebar dan pemerintah China mengisolasi kota tersebut?
Seorang reporter New York Times, Chris Buckley, mengunggah kabar mengenai situasi Wuhan melalui Twitter resminya sejak Jumat (24/1/2020).
Ia mendeskripsikan saat ini Wuhan seperti kota hantu, kecuali rumah sakit.
Orang-orang memenuhi rumah sakit untuk mendapat perawatan demi mencegah Virus Corona.
Tak hanya itu, meski banyak toko-toko dan restoran tutup, sejumlah pekerja di jasa pengiriman masih sibuk.
Kepada Buckley, para pekerja tersebut mengatakan saat ini jasa pengiriman hanya berfokus menerima dan mengirim obat-obatan untuk persediaan.
Dirangkum Tribunnews dari berbagai sumber, berikut foto-foto situasi kota Wuhan:
Toko-toko di Pasar Seafood Huanan kota Wuhan terlihat tutup. Foto ini merupakan tangkap layar video CNN yang diambil pada Kamis (23/1/2020) waktu setempat.
Reporter CNN, David Culver, menunjukkan mobil polisi yang berjaga di sekitar Pasar Seafood Huanan.
Sejumlah orang terlihat ada di Pasar Seafood Huanan meski ditutup setelah diduga menjadi pusat penyebaran Virus Corona.
Suasana jalanan Jinyinhu di Wuhan pada Kamis (23/1/2020). Tidak ada bus transportasi umum melintas.
Puluhan ekskavator dikerahkan untuk pembangunan rumah sakit Wuhan yang baru. Pembangunan ini dilakukan untuk memberikan perawatan terhadap pasien terjangkit Virus Corona.