Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Publik Inggris Buat Lelucon Label Sussex Royal Milik Harry dan Meghan Markle

Publik Inggris dihebohkan dengan munculnya label Sussex Royal, milik Pangeran Harry dan Meghan Markle.

Penulis: Ika Nur Cahyani
Editor: Ifa Nabila
zoom-in Publik Inggris Buat Lelucon Label Sussex Royal Milik Harry dan Meghan Markle
PEOPLE
Aktivitas Meghan Markle dan Harry setelah Keluar dari Kerajaan: Jalan-jalan, Yoga, hingga Memasak 

TRIBUNNEWS.COM - Publik Inggris dihebohkan dengan munculnya label Sussex Royal, milik Harry dan Meghan Markle.

Mereka terlibat perdebatan sengit di dunia maya karena hal ini.

Pembahasan Ratu dengan otoritas kerajaan lain tentang label ini masih terus berlanjut.

Penggunaan label ini merupakan gerakan Harry dan Meghan setelah keluar dari anggota senior Kerajaan Inggris.

Dikutip dari Daily Mail, kini publik Inggris seakan terbelah menjadi dua kubu.

Ada yang setuju Harry dan Meghan menggunakan label itu, tapi di sisi lain banyak juga yang menentangnya.

Mereka yang tidak setuju menganggap, keluarnya mereka dari kerajaan sudah seharusnya tidak kemudian mencatut nama kerajaan meski dalam sebuah label.

Berita Rekomendasi

Bahkan, ada orang-orang yang justru menghubung-hubungkannya dengan suatu merek pakaian, yakni H&M.

Publik Inggris buat lelucon untuk label milik Harry dan Meghan
Publik Inggris buat lelucon untuk label milik Harry dan Meghan (Twitter)

Menurut mereka, bila membawa-bawa nama kerajaan sudah tidak boleh sebaiknya mereka minta izin saja ke label pakaian itu.

Meghan dan Harry memiliki akun instagram yang sangat populer bernama @sussexroyal, seperti halnya website mereka.

Situs web ini mereka dirikan setelah keluar dari anggota senior kerajaan, Januari 2020 lalu.

Tentunya ini dalam rangka tujuan mereka yakni bebas secara finansial.

Harru dan Meghan siap tinggal di Kanada bersama putra mereka Archie.

Persiapan ini dilakukan menjelang keluarnya mereka secara resmi dari HRH (His/Her Royal Highness).

Halaman
123
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas