Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Berita Duka: Mantan Presiden Mesir Hosni Mubarak Meninggal Dunia di Usia 91 Tahun

Mantan Presiden Mesir, Hosni Mubarak meninggal dunia di usia 91 tahun, ia dikenal sebagai pemimpin diktator yang keras. Ia berkuasa selama 30 tahun.

Penulis: Andari Wulan Nugrahani
Editor: Garudea Prabawati
zoom-in Berita Duka: Mantan Presiden Mesir Hosni Mubarak Meninggal Dunia di Usia 91 Tahun
AP
Mantan Presiden Hosni Mubarak bersama kedua putranya, Gamal Mubarak (kiri) dan Alaa Mubarak saat hadir di sidang pengadilan di Kairo 

Hosni Mubarak ditempatkan sebagai tahanan rumah di sebuah rumah sakit militer di Kairo.

Dalam serangkaian putusan, Hosni Mubarak dibebaskan dari tuduhan korupsi tetapi didakwa melakukan penggelapan.

Baca: Warga Jepang Dihantui Corona, Perusahaan Minta Pegawai Bekerja dari Rumah, Gereja Hentikan Misa

Pada 2017, pengadilan tertinggi Mesir membebaskan Hosni Mubarak dari tanggung jawab atas kematian para demonstran.

Lebih jauh, secara internasional, Hosni Mubarak mempertahankan kebijakan luar negeri yang bertujuan meredakan konflik regional.

Tetapi di rumah sendiri, Hosni Mubarak memerintah dengan tangan besi.

(Tribunnews.com/Andari Wulan Nugrahani)

 

Berita Rekomendasi
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas