Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Pasien Sembuh Virus Corona Dikabarkan Meninggal Dunia di China, Mengeluh Perut Penuh Gas

Seorang pasien di China berusia 36 tahun bernama Li Liang, meninggal dunia setelah dirinya dinyatakan sembuh dari virus corona.

Penulis: Whiesa Daniswara
Editor: Facundo Chrysnha Pradipha
zoom-in Pasien Sembuh Virus Corona Dikabarkan Meninggal Dunia di China, Mengeluh Perut Penuh Gas
AFP/STR/CHINA OUT
Pasien dengan gejala ringan virus corona COVID-19 beraktivitas saat menjalani perawatan di sebuah pusat pameran yang diubah menjadi rumah sakit darurat di Wuhan, Hubei, China (17/2/2020). Data hingga Rabu (19/2/2020) ini, korban meninggal akibat virus corona di China sudah mencapai 2.000 orang setelah dilaporkan 132 kasus kematian baru. 

TRIBUNNEWS.COM - Seorang pria berusia 36 tahun telah meninggal dunia karena gagal pernafasan di Wuhan, China.

Pria yang bernama Li Liang itu meninggal dunia setelah lima hari dipulangkan dari salah satu rumah sakit darurat karena dianggap 'sembuh' dari virus corona.

Li Liang telah dirawat di rumah sakit karena virus corona pada 12 Februari 2020 lalu.

Kemudian dipulangkan dua minggu kemudian dengan instruksi untuk tinggal di hotel karantina selama 14 hari.

Baca: Ilmuwan China Mengidentifikasi Dua Jenis Virus Corona, Mengindikasikan Covid-19 Telah Bermutasi

Baca: Curhatan Tetangga Pasien Virus Corona: Mestinya Masyarakat Indonesia dalam Suasana Duka

Dikutip dari South China Morning Post, istri Li Liang, Mei mengatakan suaminya merasa tidak enak badan dua hari setelah meninggalkan rumah sakit.

Mulut Li, kata Mei, terlihat kering dan di perutnya dipenuhi gas.

Pada Senin (2/3/2020) lalu, Li mengatakan dia merasa sakit dan dikirim ke rumah sakit, di mana dia dinyatakan meninggal dunia sore itu.

Berita Rekomendasi

Data kematiannya yang dikeluarkan oleh Komisi Kesehatan Wuhan menyebutkan bahwa penyebab langsungnya adalah virus corona atau Covid-19.

Data tersebut juga menyebutkan adanya penyumbatan dan kegagalan pernafasan sebagai gejala yang dapat menyebabkan kematiannya.

Baca: Bakal Disulap Jadi RS Khusus Corona, Bangunan Bekas Camp Vietnam di Galang Batam Bagai Rumah Hantu

Baca: Takut Virus Corona, Sejumlah Suporter Jepang Diusir di Jerman, Kasus Corona Munculkan Isu Rasial

Surat kabar di Shanghai, The Paper melaporkan bahwa Rumah Sakit Fangcang mengeluarkan pemberitahuan darurat pada hari Rabu kemarin.

Rumah sakit tersebut mengatakan lebih banyak pasien yang pulang telah diterima kembali setelah jatuh sakit lagi.

Pihak rumah sakit akan mulai melakukan tes antibodi pada semua pasien sebelum pulang hari Kamis ini, untuk memastikan mereka pulih semuanya.

Gejala Virus Corona

Melansir unggahan Instagram @bappedajabar ada beberapa gejala klinis virus corona, yakni:

Halaman
1234
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas