Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Pengamat Menilai, Hidup Pangeran Harry dan Meghan Markle di Amerika Lebih Santai

Pangeran Harry masih menyesuaikan diri dengan kehidupan pasca keluar dari Kerajaan Inggris, tetapi pengamat menilainya kini menjalani hidup lebih baik

Penulis: Ika Nur Cahyani
Editor: Facundo Chrysnha Pradipha
zoom-in Pengamat Menilai, Hidup Pangeran Harry dan Meghan Markle di Amerika Lebih Santai
HENK KRUGER / POOL / AFP
Duke dan Duchess of Sussex Inggris, Pangeran Harry dan istrinya Meghan menggendong bayi laki-laki mereka Archie ketika mereka bertemu dengan Uskup Agung Desmond Tutu di Tutu Legacy Foundation di Cape Town pada 25 September 2019 

TRIBUNNEWS.COM - Pangeran Harry mungkin masih menyesuaikan diri dengan kehidupan pascakeluar dari Kerajaan Inggris.

Tetapi pengamat menilai Harry kini menjalani hidup lebih baik.

Diketahui sebelumnya, Duke dan Duchess of Sussex memilih keluar dari anggota senior kerajaan.

Keduanya memilih untuk hidup tanpa sorotan dan dan gelar bangsawan, sebagaimana dikutip dari Cheat Sheet

Baca: Pengakuan Warga LA yang Terima Bantuan dari Harry & Meghan, Hampir Tak Mengenali dan Puji Keduanya

Baca: Meghan Markle Akhirnya Muncul Kembali pada Wawancara Membahas Film Disney Terbarunya Elephant

Pada pernyataannya Februari silam, Harry mengatakan tidak ingin putranya, Archie tumbuh di lingkungan monarki.

Kini keluarga Sussex hidup di Los Angeles tanpa pengawasan publik dan media yang sering mengkritisi.

Pangeran Harry dan Meghan pergi ke Kanada sebelum pindah ke Los Angeles bersama putra mereka Archie.

BERITA REKOMENDASI

Sebenarnya, keputusan ini sedikit menyimpang dari kehidupan keluarga kerajaan.

Apalagi Harry dan Meghan berkomitmen untuk membagi waktu mereka antara di Kanada dengan Inggris setelah resmi keluar.

Namun pengamat kerajaan, Lady Julie Montagu memiliki beberapa perspektif terkait kepindahan Harry dan Meghan ini.

Pangeran Harry.
Pangeran Harry. (Instagram @sussexroyal)

Julie Montagu bisa dikatakan bangsawan juga.

Warga asli Illinois, AS ini menikah dengan Lord Luke Montagu yang di masa depan akan bergelar Earl of Sandwich.


Pada sebuah wawancaranya, Montagu berbagi penilaiannya terkait anggapan bahwa kepindahan Harry menciptakan kehidupan yang lebih santai.

Dia membandingkan perbedaan budaya Inggris dengan Amerika.

Halaman
12
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas