Kim Jong Un Hilang Lagi? Sang Pemimpin Korea Utara Tak Muncul selama 12 Hari
Kim Jong Un Hilang Lagi? Sang Pemimpin Korea Utara Tak Muncul selama 12 Hari
Penulis: Tiara Shelavie
Editor: bunga pradipta p
Sementara itu, penggunaan "kembaran" bukanlah hal baru di dunia kepemimpinan diktator.
Pemimpin Irak Saddam Hussein dikenal memiliki beberapa "kembaran."
Baik Saddam dan dua anak laki-lakinya, Qusay dan Uday, menggunakan body double untuk tujuan perlindungan.
Pemimpin Uni Soviet Joseph Stalin juga diduga "kembaran" bernama Rashid.
Adolf Hitler juga diketahui memiliki "kembaran" bernama Gustav Weler.
Teori Kim Jong Un memiliki tubuh pengganti pertama kali disorot oleh aktivis HAM Jennifer Zeng, IBT mengabarkan.
Jennifer Zeng mengunggah foto kolase Kim Jong Un yang baru dan yang lama.
Ia menulis dalam akun Twitter-nya, "Apakah Kim Jong Un yang muncul 1 Mei lalu adalah Kim Jong Un yang asli?"
Mantan Anggota Parlemen Louise Mensch membalas; "Gigi, lesung pipi, yang lain. Sama sekali berbeda. Lihat gertakan giginya."
Namun Mail Online melaporkan foto-foto yang dibagikan Mench hanyalah rusak atau berkualitas buruk.
(Tribunnews.com, Tiara Shelavie)
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.