Sambil Menangis, Adik George Floyd Minta Polisi yang Injak sang Kakak hingga Tewas Dihukum Mati
Pria kulit hitam George Floyd tewas akibat diinjak polisi kulit putih. Demo ricuh terjadi di mana-mana. Keluarga tuntut hukuman mati.
Penulis: Ifa Nabila
Editor: Sri Juliati
"Mengapa orang yang membunuh George Floyd tak langsung dipenjara?" tanya Jacob Frey, Rabu.
Pihak pemerintah kota juga sudah merilis nama para anggota polisi yang terlibat.
Selain Derek Chauvin, ada Thomas Lane, Tou Thao, dan J Alexander Kueng.
Gelombang protes terus muncul di tengah masyarakat seluruh penjuru AS, khususnya di Minneapolis.
Pada Rabu malam, dalam sebuah demo yang berakhir ricuh, seorang pria tewas tertembak dan pelaku penembakan sekarang sudah ditahan.
George Floyd Dituduh Lawan Petugas
Dikutip Tribunnews.com dari CNN.com, kasus penangkapan yang berakhir pada pembunuhan George Floyd ini bermula pada Senin lalu.
Saat itu, petugas kepolisian setempat menindaklanjuti adanya laporan pemalsuan uang, Senin malam.
Para petugas menerima laporan, pelaku pemalsuan uang itu sedang duduk di dalam mobil.
Kemudian mereka mendapati George Floyd yang bagi mereka cocok dengan deskripsi laporan.
George Floyd disebut menolak untuk diamankan pihak kepolisian.
Para polisi pun memborgol George Floyd, di mana seorang petugas menyebut Floyd mengalami tekanan medis.
Ketika dibawa ke rumah sakit, George Floyd dinyatakan meninggal dunia.
Sementara itu, dari video yang beredar, George Floyd dilumpuhkan dengan cara diinjak lehernya di jalan.