Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Pria Lansia Menghilang Usai Beri Sumbangan Rp 3,8 Miliar untuk Penanganan Corona di Kota Nara Jepang

Staf tersebut setelah mengetahui isinya uang langsung ke luar mencari sang pria tetapi dalam waktu semenit orang tersebut sudah menghilang.

Editor: Dewi Agustina
zoom-in Pria Lansia Menghilang Usai Beri Sumbangan Rp 3,8 Miliar untuk Penanganan Corona di Kota Nara Jepang
Koresponden Tribunnews.com/Richard Susilo
Kantor Wali Kota Nara Jepang. 

Laporan Koresponden Tribunnews.com, Richard Susilo dari Jepang

TRIBUNNEWS.COM, TOKYO - Seorang kakek berusia 70 tahunan menghilang sesaat setelah menyerahkan uang tunai senilai 30 juta yen atau setara Rp 3,885 miliar kepada pegawai Pemda Nara Jepang.

"Terima kasih atas dukungan Anda atas donasi. Kami akan menggunakannya untuk mendukung Nara dengan rasa terima kasih atas kebaikan Anda," komentar Wali Kota Nara, Motonobu Nakagawa, Kamis (4/6/2020).

Staf di bagian umum Pemda Nara mengungkapkan, lelaki itu datang pada siang hari ke Balaikota pada tanggal 4 Juni 2020 dan hanya mengatakan, "Ini ya saya berikan," lalu meninggalkan tempat tersebut.

Baca: BREAKING NEWS: Tiga Pekerja Penambangan Emas di Merangin Jambi Tewas Tertimbun Longsor

Staf tersebut setelah mengetahui isinya uang langsung ke luar mencari sang pria tetapi dalam waktu semenit orang tersebut sudah menghilang.

Tas kain berisi uang ada tulisan sebagai sumbangan untuk penanggulangan virus corona, perbaikan lingkungan pendidikan dan untuk peningkatan sistem medis.

Nara City akan menggunakannya sebagai sumbangan.

Baca: Peti Jenazah Terjatuh Saat Hendak Dimakamkan, Ketua Gugus Tugas Covid-19 PALI Sumsel Minta Maaf

Berita Rekomendasi

Anggota staf yang menerimanya mengatakan, "Itu terjadi dalam waktu kurang dari satu menit, dan saya segera mengejarnya, tetapi menghilang. Saya terkejut mengetahui bahwa itu adalah 30 juta yen."

Tidak ada yang tahu siapa nama kakek tersebut.

Namun dari CCTV yang ada pihak pemda dapat dengan mudah menelusuri lebih lanjut.

Diskusi mengenai Jepang dalam WAG Pecinta Jepang terbuka bagi siapa pun. Kirimkan email dengan nama jelas dan alamat serta nomor whatsapp ke: info@jepang.com

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas