Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

UPDATE Alexei Navalny: Tuntut Rusia Kembalikan Pakaian hingga Permintaan Maaf Ilmuwan Novichok

Alexei Navalny menuduh Rusia sembunyikan bukti penting dan menutut pihak berwenang mengembalikan pakaian yang dia kenakan ketika pingsan.

Penulis: Andari Wulan Nugrahani
Editor: Sri Juliati
zoom-in UPDATE Alexei Navalny: Tuntut Rusia Kembalikan Pakaian hingga Permintaan Maaf Ilmuwan Novichok
IG Alexei Navalny
Alexei Navalny menuduh Rusia sembunyikan bukti penting dan menutut pihak berwenang mengembalikan pakaian yang dia kenakan ketika pingsan. 

Namun, laboratorium independen di Jerman, Prancis, dan Swedia mengonfirmasi klaim staf Navaln, kritikus Presiden Vladimir Putin itu diracuni dengan Novichok.

Mengutip CBS News, Badan Pengawas Senjata Kimia (OPCW) juga mengambil sampel Navalnya saat dirawat di rumah sakit di Ibu Kota Jerman.

Alexei Navalny jatuh sakit dalam penerbangan domestik dari Siberia menuju Moskow pada 20 Agustus 2020 lalu.

Stafnya mengatakan, kemungkinan Navalny diracun dengan Novichok di kamar hotelnya, tepat sebelum dia naik pesawat ke Moskow.

Kremlin dengan tegas menolak klaim, Navalny diracun di Rusia.

Moskow menyebut Jerman gagal menyerahkan bukti apapun ke Moskow.

Lebih jauh, para pejabat Rusia memberikan berbagai penjelasan untuk penyakit yang diderita Navalny.

Berita Rekomendasi

Mulai dari diagnosis kondisi metabolisme hingga dugaan dia diracuni dalam perjalanan ke atau setelah tiba di Jerman.

Ilmuwan Novichok Meminta Maaf

Sementara itu, ilmuwan yang terlibat dalam program rahasia Soviet untuk menciptakan agen saraf Novichok telah meminta maaf kepada Navalny.

Vil Mirzayanov, seorang ahli kimia yang pertama kali mengungkapkan perkembangan Novichok mengatakan kepada TV Rain Rusia pada Sabtu malam, dia ingin "menyampaikan permintaan maaf yang mendalam kepada Navalny atas fakta bahwa saya mengambil bagian dalam bisnis kriminal ini."

Mirzayanov sekarang tinggal di Amerika Serikat dan menulis artikel pertama tentang perkembangan Novichok di awal 1990-an.

Permintaan maaf Mirzayanov datang ketika ilmuwan lain yang mengerjakan program tersebut menyangkal, dugaan Navalny telah diracuni oleh Novichok.

Sejauh ini tiga ilmuwan, sekarang berusia 70-an, telah membuat pernyataan publik setelah mengerjakan proyek rahasia Soviet.

Mirzayanov memperkirakan, Navalny pada akhirnya akan pulih.

"Navalny hanya harus bersabar tetapi pada akhirnya, dia pasti sehat," kata Mirzayanov.

Ia memperkirakan pemulihan akan memakan waktu hampir satu tahun.

(Tribunnews.com/Andari Wulan Nugrahani)

Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas