Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Donald Trump Dinyatakan Sembuh, Dokter: Sudah Tidak Bisa Menularkan Covid-19

Presiden Amerika Serikat (AS) Donald Trump telah menjalani pemeriksaan dan hasilnya negatif Covid-19

Penulis: Srihandriatmo Malau
Editor: Hendra Gunawan
zoom-in Donald Trump Dinyatakan Sembuh, Dokter: Sudah Tidak Bisa Menularkan Covid-19
SAUL LOEB / AFP
Presiden AS Donald Trump mengacungkan jempol saat dia berjalan ke Marine One sebelum berangkat dari South Lawn Gedung Putih di Washington, DC, 2 Oktober 2020, menuju ke Walter Reed Military Medical Center, setelah dinyatakan positif Covid -19 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Srihandriatmo Malau

 TRIBUNNEWS.COM, WASHINGTON--Presiden Amerika Serikat (AS) Donald Trump telah menjalani pemeriksaan dan hasilnya negatif Covid-19 dan tidak berisiko menularkannya kepada orang lain.

Hal itu disampaikan dokter Gedung Putih pada Senin (12/10/2020) waktu setempat, atau 10 hari setelah Trump mengumumkan dirinya positif Covid-19, seperti dilansir Reuters.

Dalam memo yang dirilis Dokter Gedung Putih, Dr. Sean Conley mengatakan Trump telah melakukan tes Covid-19 beberapa hari berturut-turut dan hasilnya negatif.

Baca juga: Cenayang di Peru Ramalkan Hasil Pilpres Amerika Serikat, Siapa yang Menang? Trump atau Biden?

Tes Covid-19 yang dipakai Trump menggunakan kartu antigen Abbott Laboratories BinaxNOW.

Dia mengatakan hasil tes negatif dan data klinis dan laboratorium lainnya "menunjukkan kurangnya replikasi virus yang dapat dideteksi."

"Tim medis Trump telah menentukan berdasarkan data dan pedoman dari Pusat Pengendalian dan Pencegahan Penyakit AS "presiden tidak berisiko menularkan ke orang lain," kata Conley.

BERITA TERKAIT

Setelah itu, Trump kembali melakukan kampanye pada Senin malam di Sanford, Florida, yang pertama sejak ia mengungkapkan pada 2 Oktober lalu bahwa ia positif Covid-19.

Baca juga: Pandemi Covid-19, Kasus Anak Berhadapan dengan Hukum Melonjak

Sebelumnya Presiden Trump mengatakan dokter kepresidenan telah memastikan dia bebas dari Covid-19.

Bahkan Trump bilang, ia tidak akan berisiko menularkan Covid-19 kepada orang lain ketika dia kembali mengadakan kampanye besar selama minggu-minggu terakhir menjelang Pemilu 3 November.

"Saya lulus tes tertinggi, standar tertinggi, dan saya dalam kondisi yang baik," kata Trump, yang mengumumkan positif Covid-19, pada 2 Oktober lalu, mengatakan, seperti dilansir dari Reuters, Senin (12/10/2020).

Dokter Kepresidenan mengatakan pada Sabtu (10/10/2020), presiden telah menjalani tes yang menunjukkan dia tidak lagi menular dan tidak ada bukti "aktif mereplikasi virus." Meskipun tidak secara langsung mengatakan apakah Trump telah negatif.

Baca juga: Sempat Ikut Aksi Demo Tolak UU Cipta Kerja, Pentolan Buruh di Batam Terkonfirmasi Positif Covid-19

Lebih jauh Trump mengatakan kuga sudah tidak lagi mengkonsumsi obat-obatan untuk virus corona.

"Saya mengalahkan virus China yang gila dan mengerikan ini," katanya.

"Sepertinya saya kebal," tegasnya.

Tidak ada bukti ilmiah tentang apakah orang yang telah pulih dari Covid-19 memiliki antibodi yang bisa melindunginya terinfeksi untuk kedua kalinya.

Trump sangat ingin kembali ke berkampanye setelah absen lebih dari seminggu.

Dia berencana untuk melakukan perjalanan ke negara bagian medan perang utama Florida pada Senin (12/10/2020), kemudian di Pennsylvania dan Iowa masing-masing pada Selasa (13/10/2020) dan Rabu (14/10/2020).(Reuters)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di

Wiki Populer

© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas