Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Disebut Menjijikan, Ini Tanggapan Wanita yang Pakai Bulu Kaki untuk Extension Bulu Mata

Kreator video TikTok asal Kota New York, Amerika Serikat bernama Liz Lele angkat bicara terkait aksinya memakai buku kaki untuk extension bulu matanya

Penulis: Endra Kurniawan
Editor: Muhammad Renald Shiftanto
zoom-in Disebut Menjijikan, Ini Tanggapan Wanita yang Pakai Bulu Kaki untuk Extension Bulu Mata
https://www.tiktok.com/@lizlele
Viral video wanita pakai bulu kaki untuk extension bulu mata, lihat ini hasilnya 

TRIBUNNEWS.COM - Kreator video TikTok asal Kota New York, Amerika Serikat bernama Liz Lele angkat bicara terkait aksinya memakai bulu kaki untuk extension bulu mata yang viral di media sosial.

Terdapat sejumlah tanggapan ditujukan kepada dirinya terkait aksi percobaannya itu.

"Sebagian orang menganggapnya jenius dan sebagian lainnya menganggapnya menjijikkan," kata Liz kepada Tribunnews, Jumat (13/11/2020).

Terkait komentar miring terhadap dirinya, Liz tidak memperdulikan.

Dirinya mengabaikan komentar-komentar dari para haters.

"Saya mengabaikan para pembenci itu," tegas dia.

Liz dalam kesempatan tersebut juga membagikan cerita lengkap di balik videonya itu.

Berita Rekomendasi

Ia mengaku membuat video percobaannya itu pada 26 Oktober 2020 lalu.

Sedangkan memanfaatkan bulu kaki menjadi extension bulu mata bermula saat dirinya mengikuti #showerhairchallenge di TikTok.

Baca juga: Merasa Dirugikan, Suami Bidan yang Video Panasnya Viral Sebut Rumah Tangga Hancur: Anak Bagaimana?

Baca juga: Viral Video Anggota DPRD Banten Cekcok dengan Petugas saat Razia Masker, Dipicu Tak Terima Dibentak

Baca juga: Video Viral di TikTok, Seorang Pria yang Melamar Pacarnya Pakai Burger McDonalds

Tantangan ini berupa mengumpulkan rambut yang rontok dan memanfaatkannya.

"Jadi saya mulai mencoba mengumpulkannya untuk membuat bulu mata palsu dengan bulu alis dan bulu kaki saya," imbuh dia.

Tidak hanya menggunakan bulu kaki dirinya sendiri, Liz juga menggunakan bulu kaki pacarnya.

Sedangkan cara mengumpulkan bulu-bulu itu dengan cara dicabut satu per satu menggunakan alat penjepit.

"Saya mencabut rambut saya dengan penjepit setelah mandi," imbuh dia.

Halaman
123
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
×

Ads you may like.

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas