Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Mengenal Asuka Takahashi, Siswi SMA di Jepang yang Akrab dengan Sampah Plastik

Pelajar SMA belajar merakit sampah plastik menjadi aksesori yang indah, mulai anting-anting, kalung, dan sebagainya dari sampah plastik.

Editor: Dewi Agustina
zoom-in Mengenal Asuka Takahashi, Siswi SMA di Jepang yang Akrab dengan Sampah Plastik
Koresponden Tribunnews.com/Richard Susilo
Asuka Takahashi kelahiran Chichibu Jepang tanggal 13 Maret 2003. 

Laporan Koresponden Tribunnews.com, Richard Susilo dari Jepang

TRIBUNNEWS.COM, TOKYO - Asuka Takahashi , seorang pelajar SMA kelas 3 di Chichibu Jepang sejak kecil sudah mencintai dunia lingkungan hidup.

"Awalnya saya senang buku-buku terkait lingkungan hidup sejak sekolah dasar. Belakangan melihat berbagai program TV NHK, saya semakin jatuh cinta dan memutuskan hidup untuk lingkungan hidup dan melalui bidang ini berusaha untuk membahagiakan orang lain," papar Asuka Takahashi (17) kepada Tribunnews.com, Minggu (27/12/2020).

Pelajar SMA belajar merakit sampah plastik menjadi aksesori yang indah, mulai anting-anting, kalung, dan sebagainya dari sampah plastik.

"Semua inisiatif saya, meskipun orangtua tentu saja mendukung impian saya ini aktif di bidang lingkungan hidup," ujarnya.

Berbagai karya Asuka Takahashi (17) dari sampah plastik.
Berbagai karya Asuka Takahashi (17) dari sampah plastik. (Koresponden Tribunnews.com/Richard Susilo)

Di sekolah SMA di Takahashi, anak dari pedagang ritel itu, jadi terkenal setelah dirinya muncul di TV NHK bicara mengenai lingkungan hidup dan karyanya menciptakan aksesori dari sampah plastik.

"Hasil penampilan saya di TV NHK, setelah itu muncul tawaran dari sebuah perusahaan daur ulang di Jepang Tengah untuk bekerja di sana," kata dia.

Berita Rekomendasi

"Belum pasti ya. Saya ditawari bos perusahaan itu bekerja di sana. Tentu orang tua senang mendengar hal itu. Karena filosofi kantornya sesuai pula dengan saya untuk membahagiakan orang lain melalui pelestarian lingkungan hidup, termasuk daur ulang sampah menjadi sesuatu yang berguna bagi masyarakat," jelasnya.

Asuka Takahashi akan menyelesaikan pendidikannya 3 bulanlagi atau Maret 2021. Tapi Takahashi tak sabar lagi untuk segera bekerja di perusahaan yang ada di Jepang Tengah itu.

Takahashi mengaku masih single alias belum punya pacar.

Baca juga: Cukup dari Rumah, Matahari Terbit Pertama Tahun 2021 di Jepang Bisa Dinikmati Secara Virtual

Baca juga: 3 Organisasi Ekonomi Terbesar di Jepang Batalkan Acara Tahun Baru dan Jumpa Pers

"Saya mana saja tak masalah yang penting dia mau mencintai saya secara tulus dan baik hati mendukung impian saya di bidang lingkungan hidup," kata Takahashi saat ditanya apakah ingin memiliki pacar orang asing atau orang Jepang.

Karya-karyanya dapat dilihat di https://www.instagram.com/asuka__313/ hasil pekerjaan tangannya sendiri dengan modal dari kerja sambilan yang dikumpulkannya sedikit demi sedikit.

"Saya dengar Indonesia sangat cantik terutama Bali ya, mungkin suatu waktu saya mau ke Bali juga, termasuk melihat daerah di sana yang mungkin bisa saya bantu untuk pelestarian lingkungan hidup serta bisa membantu masyarakat setempat," katanya bicara soal kemungkinan berkunjung ke Indonesia.

Asuka Takahashi kelahiran Chichibu Jepang tanggal 13 Maret 2003.
Asuka Takahashi kelahiran Chichibu Jepang tanggal 13 Maret 2003. (Koresponden Tribunnews.com/Richard Susilo)

Anak pertama dari tiga bersaudara ini sebelumnya memiliki cita-cita ke Galapagos. Namun dengan munculnya pandemi corona, rencananya jadi tertunda.

"Kalau keadaan sudah normal kembali saya akan memikirkan kembali ke mana mesti pergi terkait lingkungan hidup, apakah ke Asia Tenggara termasuk Bali masih belum tahu nantinya. Menunggu pandemi Corona ini reda dulu. Yang penting saya harus bisa memberikan kebahagiaan kepada masyarakat dengan perhatian dan upaya saya di bidang lingkungan hidup," ujar dia.

Sementara itu telah terbit buku baru "Rahasia Ninja di Jepang" berisi kehidupan nyata ninja di Jepang yang penuh misteri, mistik, ilmu beladiri luar biasa dan penguasaan ilmu hitam juga. informasi lebih lanjut ke: info@ninjaindonesia.com

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas