Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Nama Jembatan Baru yang Menghubungkan Haneda dan Kawasaki Jepang Dipilih dari Usulan Masyarakat

Nama-nama usulan dari masyarakat dipilih dan akan diambil satu pemenangnya setelah dinilai oleh satu tim Kawasaki.

Editor: Dewi Agustina
zoom-in Nama Jembatan Baru yang Menghubungkan Haneda dan Kawasaki Jepang Dipilih dari Usulan Masyarakat
Koresponden Tribunnews.com/Richard Susilo
Jembatan yang akan menghubungkan antara kawasan Kawasaki dan Haneda Tokyo kini sedang dalam pengerjaan. 

Laporan Koresponden Tribunnews.com, Richard Susilo dari Jepang

TRIBUNNEWS.COM, TOKYO - Pemda Kawasaki Kanagawa Jepang sedang mencari nama untuk jembatan baru yang akan menghubungkan antara Kawasaki dengan daerah Bandara Haneda Tokyo yang rencananya akan diresmikan dalam beberapa bulan ke depan.

"Kita membuka lomba untuk penamaan jembatan baru antara Kawasaki dan Haneda dari masyarakat. Pendaftaran lomba ditutup 15 Februari mendatang," papar Kazuo Shinnishi, pejabat Pemda Kawasaki, Senin (1/2/2021) kepada Tribunnews.com.

Nama-nama usulan dari masyarakat dipilih dan akan diambil satu pemenangnya setelah dinilai oleh satu tim Kawasaki.

Jembatan yang akan menghubungkan antara kawasan Kawasaki dan Haneda Tokyo kini sedang dalam pengerjaan.
Jembatan yang akan menghubungkan antara kawasan Kawasaki dan Haneda Tokyo kini sedang dalam pengerjaan. (Koresponden Tribunnews.com/Richard Susilo)

"Kami ingin menjadikan kedua kawasan ini jadi lebih bergairah lagi terutama di bidang bisnis nantinya karena akan semakin cepat lalu lintas dari bandara ke daerah Kawasaki khususnya dan perkotaan baik daerah Kanagawa maupun Tokyo," ujarnya.

Baca juga: Miyakojima Okinawa Lockdown, Pasukan Bela Diri Jepang Kirim 5 Anggotanya

Baca juga: Dokter di Jepang Tak Merekomendasikan Xlear, Obat dari Amerika yang Disebut Bisa Menekan Covid-19

Sementara itu forum bisnis kalangan WNI di Jepang, BBB, akan mengundang seorang mantan CEO perusahaan raksasa Jepang dalam pembicaraan Zoom, Selasa (2/2/2021) malam terkait bisnis dan ekonomi di Jepang.

WNI di Jepang yang tertarik mengikuti diskusi untuk peningkatan jiwa kewiraswastaannya dapat menghubungi email: bbb@jepang.com dengan subject BBB

Berita Rekomendasi
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas