Profil Bernard Arnault, Dinobatkan Sebagai Orang Terkaya Dunia Tahun 2021
Kekayaan Arnaulit melesat menjadi US$ 186,3 miliar dalam 14 bulan terakhir. naik US$ 110 miliar selama periode tersebut.
Penulis: Hasanudin Aco
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Taipan mode asal Perancis, Bernard Arnault menjadi orang terkaya dunia tahun 2021 ini.
Dia menyalip Jeff Bezos sebagai orang terkaya sebelumnya.
Kekayaan Arnaulit melesat menjadi US$ 186,3 miliar dalam 14 bulan terakhir. naik US$ 110 miliar selama periode tersebut.
Melansir Daily Mail, Selasa (25/5/2021), saham perusahaan Moët Hennessy Louis Vuitton (LVMH) yang dipimpin Arnault naik 0,4% dalam satu jam pertama perdagangan pada hari Senin (24/5/2021).
Kenaikan tersebut membuat saham pribadi Arnault naik lebih dari US$ 600 juta dan menempatkan kapitalisasi pasar LVMH pada US$ 320 miliar menurut Forbes.
Kekayaan Arnault pun melonjak menjadi US$ 186,3 miliar dan melampaui kekayaan pendiri Amazon, Jeff Bezos yang sebesar US$ 186 miliar dengan selisih tipis hanya US$ 300 juta menurut Forbes.
Baca juga: Dua Orang Terkaya India Ini Asingkan Diri ke Kota Berpenduduk Sedikit Pasca Tsunami Covid-19
Sebelumnya Aranault juga telah menyalip posisi Elon Musk, dari posisi orang terkaya kedua dunia dengan total nilai kekayaan US$ 147,3 miliar.
Hal itu terjadi setelah saham Tesla milik Musk merosot.
Arnault yang kini berusia 72 tahun melihat kekayaan bersihnya melonjak lebih dari US$ 110 miliar dalam 14 bulan terakhir berkat perusahaan penjualan barang-barang mewah mliknya yang sahamnya terus melesat berkat permintaan barang-barang mewah yang melonjak.
Perusahaan ini menjual produk-produk dengan merek-merek mewah dengan lebih 70 merek mewah seperti Louis Vuitton, Fendi, Christian Dior, dan Givenchy.
Pada bulan Januari 2021, LVMH membuat kesepakatan bisnis mode mewah yang besar setelah mengakuisisi Tiffany & Co., sementara Arnault kemudian mempromosikan putranya menjadi pemimpin perusahaan perhiasan Amerika tersebut.
Kekayaan Arnault telah melonjak dari hanya US$ 76 miliar pada Maret tahun lalu menjadi US$ 186,3 miliar karena kerja sama barang mewahnya diuntungkan meskipun ada pandemi Covid-19.
Melesatnya kekayaan Arnault tak terlepas dari keputusannya mengakuisisi Tiffany & Co, seharga US$ 15,8 juta pada Januari 2021 lalu.
Profil Bernard Arnault