Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Harry Klaim Finansialnya Dipangkas, Pangeran Charles Nyatanya Masih Biayai Anak dan Menantunya Itu

Pangeran Harry menyebut keluarga kerajaan Inggris menghentikan pembiayaan hidupnya setelah dirinya mundur sebagai bangsawan yang bekerja.

Penulis: Fitri Wulandari
Editor: Willem Jonata
zoom-in Harry Klaim Finansialnya Dipangkas, Pangeran Charles Nyatanya Masih Biayai Anak dan Menantunya Itu
Victoria Jones / POOL / AFP
Pangeran Harry, Duke of Sussex, dan istrinya Meghan Markle, Duchess of Sussex dari Inggris menghadiri WellChild Awards di London pada 4 September 2018. 

Seorang Juru Bicara senior Clarence House mengungkapkan fakta bahwa Pangeran Charles masih berkontribusi pada keuangan Harry dan Meghan hingga musim panas tahun lalu.

Karena itu masih merupakan masa transisi mereka untuk mandiri secara finansial.

"Seperti yang akan kita semua ingat, pada Januari 2020 ketika Duke dan Duchess mengumumkan bahwa mereka akan pindah dari Keluarga Kerajaan, Duke mengatakan bahwa mereka akan bekerja untuk mandiri secara finansial. Prince of Wales (Charles) mengalokasikan sejumlah besar uang untuk mendukung transisi mereka, pendanaan itu berhenti pada musim panas tahun lalu. Pasangan itu kini mandiri secara finansial," tegas Juru Bicara tersebut.

Saat diminta untuk menanggapi 'ketidakkonsistenan' laporan fiskal dengan pernyataan Pangeran Harry baru-baru ini, Juru Bicara itu menekankan bahwa yang ia sampaikan adalah faktanya.

"Saya tidak akan mengakui bahwa mereka berbeda secara dramatis. Yang bisa saya katakan adalah faktanya," kata Juru Bicara itu.

Wawancara blak-blakan Harry dan Meghan

Dalam wawancara bersama Oprah Winfrey pada Maret lalu, Pangeran Harry dan Meghan Markle berbicara mengenai kehidupan mereka di dalam Istana dan membuat beberapa tuduhan sensasional terhadap Keluarga Kerajaan.

Berita Rekomendasi

Duke of Sussex mengatakan bahwa ayah dan saudara laki-lakinya, Pangeran William 'terjebak' dalam sistem kerajaan.

Sementara Duchess menuduh Istana Buckingham menyebarkan kebohongan tentang mereka.

Meghan Markle telah mengisyaratkan sesuatu dalam wawancara itu bahwa salah satu anggota keluarga kerajaan bertindak 'rasis'.

Begitu pula dengan Harry yang mengklaim bahwa saat pindah ke Amerika Utara, mereka harus hidup dari peninggalan mendiang ibu Harry, Putri Diana.

"Tanpa itu, kami tidak akan bisa melakukan ini," kata Pangeran Harry, mengacu pada jumlah uang yang mencapai sekitar 7 juta poundsterling.

Harry juga menekankan bahwa Keluarga Kerajaan telah memangkas keuangannya dan ia pun terpaksa membayar sendiri layanan keamanan untuk dirinya dan Meghan serta anak mereka.

"Keluarga saya benar-benar memangkas finansial saya dan saya harus membayar keamanan untuk kami pada kuartal pertama tahun 2020. Saya pikir ibu saya (Diana) hadir dalam momen tersulit di hidup saya, saya tentu merasakan kehadirannya selama melewati seluruh proses ini," tegas Harry.

Halaman
123
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas