Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

64 Pasien Corona Meninggal di Rumah Sakit Memorial Uruma Okinawa Jepang

 Klaster skala besar terjadi di sebuah institusi medis di Kota Uruma, Okinawa Jepang dan sejauh ini 64 pasien rawat inap corona telah meninggal, semen

Editor: Johnson Simanjuntak
zoom-in 64 Pasien Corona Meninggal di Rumah Sakit Memorial Uruma Okinawa Jepang
Foto DoctorMap
Rumah sakit memorial Uruma di Okinawa 

Laporan Koresponden Tribunnews.com, Richard Susilo dari Jepang

TRIBUNNEWS.COM, TOKYO -  Klaster skala besar terjadi di sebuah institusi medis di Kota Uruma, Okinawa Jepang dan sejauh ini 64 pasien rawat inap corona telah meninggal, sementara tempat tidur diperketat akibat penyebaran infeksi virus corona baru.

"Di Rumah Sakit Memorial Uruma di Kota Uruma, Prefektur Okinawa, ditemukan pada pertengahan bulan lalu bahwa karyawan terinfeksi virus mutan "strain Delta"   yang memiliki daya infeksi kuat membuat Cluster terbesar yang pernah terjadi  sehingga banyak pasien meninggal dunia," papar sumber Tribunnews.com Selasa (17/8/2021).

Menurut Prefektur Okinawa, total 196 kasus infeksi telah dikonfirmasi sejauh ini, termasuk 173 pasien rawat inap dan 23 anggota staf, dan 64 pasien rawat inap yang terinfeksi telah meninggal.

Menurut rumah sakit, sebagian besar orang yang meninggal adalah orang tua, dan dalam beberapa kasus mereka meninggal setelah pindah ke rumah sakit lain setelah terinfeksi.

Menurut rumah sakit, lima orang dipastikan meninggal pada tanggal 30 Juli 2021 dan banyak orang telah meninggal sejak saat itu.

Karena sistem medis yang ketat di prefektur, banyak orang yang terinfeksi tidak dapat dipindahkan ke institusi medis lain, dan rumah sakit merespons  dengan dukungan dokter dan perawat.

Berita Rekomendasi

Penanggung jawab rumah sakit berkata, "Kami sangat menyesal untuk pasien yang akan menerima perawatan medis di rumah sakit ini jika mereka tidak terinfeksi, dan untuk diri mereka sendiri dan keluarga mereka. Kami akan mengambil semua tindakan yang mungkin untuk mengambil antisipasi lebih lanjut agar tak terjadi lagi di masa depan."

Sementara itu Beasiswa (ke Jepang) dan upaya belajar bahasa Jepang yang lebih efektif dengan melalui zoom terus dilakukan bagi warga Indonesia secara aktif dengan target belajar ke sekolah di Jepang nantinya. Info lengkap silakan email: info@sekolah.biz dengan subject: Belajar bahasa Jepang.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas