Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

POPULER Internasional: Parade Militer 73 Tahun Korea Utara | Percakapan Telepon Presiden AS-China

Berita populer Internasional, di antaranya Korea Utara menggelar parade militer dalam rangka ulang tahun negara ke-73.

Penulis: Tiara Shelavie
Editor: Miftah
zoom-in POPULER Internasional: Parade Militer 73 Tahun Korea Utara | Percakapan Telepon Presiden AS-China
Kolase Tribunnews/AFP
Berita populer Internasional, di antaranya Korea Utara menggelar parade militer dalam rangka ulang tahun negara ke-73. 

Laporan mengatakan hanya butuh 15 menit bagi kapal tunda yang dikirim ke lokasi untuk berhasil mengapungkan kapal kembali.

BACA SELENGKAPNYA >>>

3. Mantan PM Malaysia Najib Razak Ditawari Jabatan Penasihat Ekonomi, Upaya Ismail Pertahankan Dukungan

Mantan perdana menteri Malaysia yang dilanda skandal korupsi, Najib Razak, dikabarkan ditawari peran sebagai penasihat pemerintah di bidang ekonomi, kata sumber yang diperoleh The Straits Times.

Langkah ini direncanakan PM Ismail Sabri Yaakob yang berusaha mempertahankan mayoritas tipisnya menjelang sidang Parlemen minggu depan.

Terlepas dari tuduhan korupsi terkait transaksi kontroversial 1Malaysia Development Berhad, Najib tetap berpengaruh dalam UMNO.

Dukungannya dapat terbukti penting bagi Ismail, yang berupaya mencapai perjanjian kepercayaan dan pasokan (CSA) dengan oposisi.

Berita Rekomendasi

CSA melibatkan anggota parlemen oposisi yang mendukung pemerintah dalam mosi kepercayaan, baik dengan memberikan suara mendukung atau abstain.

Ismail dilantik pada 21 Agustus lalu dan memimpin pemerintahan yang hanya memiliki 114 anggota dari 222 kursi Parlemen, di mana dua kursi kosong.

Baca juga: Kasus Covid-19 Turun, Tingkat Mobilitas Masyarakat RI Lebih Rendah dari Malaysia dan Vietnam

Baca juga: Singapura Sumbang 100.000 Vaksin Pfizer ke Johor Malaysia

Ismail Sabri Yaakob mengumumkan susunan kabinetnya Jumat (27/8/2021) pagi. Di sebelah kiri adalah kepala sekretaris pemerintah Mohd Zuki Ali
Ismail Sabri Yaakob mengumumkan susunan kabinetnya Jumat (27/8/2021) pagi. Di sebelah kiri adalah kepala sekretaris pemerintah Mohd Zuki Ali (Bernama)

Jika empat anggota parlemen menolak memberikan suara mendukung mosi pemerintah di Parlemen, Ismail akan menghadapi keraguan atas legitimasi pemerintahannya, yang mungkin harus beroperasi sebagai pemerintahan minoritas.

Ditawarinya Najib dalam posisi di pemerintahan secara luas dipandang sebagai upaya untuk menopang dukungan.

Pemerintahan Ismail terdiri dari partai dan anggota parlemen yang sama yang gagal untuk bersatu selama lebih dari 18 bulan dalam pemerintahan Muhyiddin Yassin.

Sebelumnya pada Sabtu lalu, Ismail menunjuk Muhyiddin Yassin, pendahulunya, sebagai kepala Dewan Pemulihan Nasional Covid-19, posisi dengan hak istimewa menteri.

BACA SELENGKAPNYA >>>

Halaman
1234
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas