Roller Coaster di Jepang Mendadak Berhenti, Penumpang yang Terjebak Dievakuasi
Saat ini para staf tengah berada di rel untuk mengevakuasi para penumpang dan membawanya turun.
Editor: Dewi Agustina
Laporan Koresponden Tribunnews.com, Richard Susilo dari Jepang
TRIBUNNEWS.COM, TOKYO - Roller Coaster di Universal Studios Japan di Konohana-ku, Osaka, berhenti di rel akibat adanya pemadaman listrik.
"Penumpang pas berada di puncak mendadak berhenti keretanya karena listrik padam," ungkap sumber Tribunnews.com, Jumat (22/10/2021).
Menurut Universal Studios Japan, pemadaman listrik terjadi Jumat (22/10/2021) sekitar pukul 14.45 dan semua atraksi di taman ditutup.
Dari jumlah tersebut, roller coaster berhenti di dekat bagian atas rel.
Baca juga: 13 Penumpang Roller Coaster Berhasil Dievakuasi Setelah Terjebak Selama Berjam-jam
Saat ini para staf tengah berada di rel untuk mengevakuasi para penumpang dan membawanya turun.
Menurut Kansai Electric Power Co. Inc. pemadaman listrik telah terjadi di 520 rumah di Konohana Ward dan Minato Ward, tempat Universal Studios Japan berada.
"Kami sedang menyelidiki penyebabnya," ungkap Kansai Electric, Jumat (22/10/2021).
Sementara itu beasiswa (ke Jepang), belajar gratis di sekolah bahasa Jepang di Jepang, serta upaya belajar bahasa Jepang yang lebih efektif melalui aplikasi zoom terus dilakukan bagi warga Indonesia secara aktif dengan target belajar ke sekolah di Jepang. Info lengkap silakan email: info@sekolah.biz dengan subject: Belajar bahasa Jepang.