Travis Scott dan Drake Digugat Penontonnya karena Diduga Dukung Kekacauan yang Menewaskan 8 Orang
Rapper Travis Scott dan Drake digugat oleh penonton Festival Musik Astroworld atas dugaan dukungan terhadap kekacauan yang menewaskan 8 orang.
Penulis: Rica Agustina
Editor: Miftah
"Kami mendengar laporan mengerikan tentang teror dan ketidakberdayaan yang dialami orang, kengerian kerumunan yang menghancurkan dan trauma mengerikan menyaksikan orang mati ketika mencoba menyelamatkan mereka tanpa hasil," kata Crump dan Hilliard dalam pernyataan mereka.
"Kami mendesak orang lain yang menderita cedera fisik atau emosional atau menyaksikan peristiwa hari itu untuk menghubungi kami," tambahnya.
Penyebab Kekacauan
Kepala Polisi Kota Houston, Texas, Troy Finner mengatakan departemennya telah membuka penyelidikan terkait kekacauan di Festival Musik Astroworld, Jumat (5/11/2021) malam.
Konser musik yang menampilkan rapper Travis Scott itu menjadi kacau setelah kerumunan penonton mendesak ke arah panggung.
Kekacauan itu menyebabkan 8 orang meninggal dunia dan ratusan orang mengalami luka, lapor Channel News Asia.
Adapun penyelidikan dilakukan oleh detektif pembunuhan dan narkotika menyusul laporan bahwa seseorang di antara penonton telah menyuntikkan narkoba ke penonton lainnya, kata Finner.
Seorang petugas keamanan mengatakan dia merasakan suntikkan di lehernya ketika mencoba menahan atau meraih tangan seseorang.
Setelah merasakan suntikkan tersebut, dia jatuh pingsan, kemudian sadar kembali ketika disuntik dengan dosis nalokson penangkal opioid.
Finner mengatakan staf medis juga memperhatikan apa yang tampak seperti bekas suntikkan jarum di leher petugas.
Baca juga: Travis Scott Angkat Bicara setelah Tragedi Festival Astrowolrd: Sejujurnya Saya Begitu Hancur
Tidak jelas apakah suntikkan tersebut berkaitan dengan kerumunan penonton yang mendesak ke arah panggung.
Tetapi, pihak kepolisian akan segera menyelesaikan kasus tersebut, kata Finner.
Saat ini polisi sedang menunggu hasil autopsi untuk menentukan penyebab kematian delapan korban.
Finner menambahkan, beberapa korban tampaknya meninggal karena diinjak-injak oleh penonton lainnya.