Akan Melahirkan, Politisi Selandia Baru Naik Sepeda Sendiri Menuju Rumah Sakit
Anggota parlemen Selandia Baru Julie Anne Genter mengayuhkan sepedanya menuju rumah sakit untuk bersalin, Minggu (28/11/2021) pagi.
Penulis: Tiara Shelavie
Editor: Arif Fajar Nasucha
Genter, yang dalam akun Facebook-nya tertulis bahwa ia sangat menyukai sepeda, rupanya juga naik sepeda saat melahirkan anak pertamanya tahun 2018 lalu.
Ia melahirkan putranya pada 22 Agustus malam di rumah sakit Auckland, rumah sakit umum terbesar di negara itu.
PM Jacinda Ardern juga melahirkan putrinya, Neve Te Aroha, di sana, hanya beberapa minggu sebelumnya.
Saat itu, kehamilan dua anggota pemerintahan dianggap oleh banyak orang sebagai simbol kemajuan peran kepemimpinan.
Baca juga: 5 Hal Ini Bikin Kualitas Bahan Pangan dari Selandia Baru Bermutu Tinggi
Baca juga: Wanita di Selandia Baru Meninggal setelah Divaksin dengan Pfizer, Alami Efek Samping Langka
Ardern adalah pemimpin terpilih pertama di dunia sejak Benazir Bhutto Pakistan pada 1990 melahirkan saat menjabat.
Bayi parlemen sekarang diizinkan untuk menemani orang tua mereka ke ruang debat untuk sekedar berpelukan dan bahkan berenang di kolam Parlemen.
Hal itu terwujud berkat dorongan dari anggota untuk membuat legislatif lebih ramah kepada ibu baru.
Langkah-langkah tersebut bertujuan untuk membantu meningkatkan keragaman di parlemen, di mana representasi perempuan telah bertahan di 38 persen.
(Tribunnews.com, Tiara Shelavie)