Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Omicron Merebak, PM Selandia Baru Batal Gelar Pernikahan

Perdana Menteri Selandia Baru Jacinda Ardern membatalkan pernikahannya setelah mengumumkan pembatasan Covid-19.

Penulis: Andari Wulan Nugrahani
Editor: Tiara Shelavie
zoom-in Omicron Merebak, PM Selandia Baru Batal Gelar Pernikahan
AFP/Michael Bradley
Perdana Menteri Selandia Baru Jacinda Ardern bersama pasangannya, Clarke Gayford, dan putri mereka, di rumah sakit di Auckland, pada Minggu (24/6/2018). 

TRIBUNNEWS.COM - Perdana Menteri Selandia Baru Jacinda Ardern membatalkan pernikahannya setelah mengumumkan pembatasan Covid-19.

Merebaknya varian Omicron menempatkan Selandia Baru dalam pembatasan Covid yang lebih ketat.

Dilansir BBC, Selandia Baru membatasi pertemuan dan menerapkan wajib masker mulai Minggu dini hari (23/1/2022).

Negara itu mencatat 15.104 kasus Covid dan 52 kematian.

Baca juga: Jacinda Ardern Diinterupsi Sang Putri Saat Siaran Langsung Soal Tanggapan Covid Selandia Baru

Baca juga: PM Selandia Baru Jacinda Ardern Diinterupsi Putrinya saat Live Streaming: Gagal Menidurkan Anak

Clarke Gayford dan Jacinda Ardern
Clarke Gayford dan Jacinda Ardern (Instagram @clarkegayford)

Ardern mengonfirmasi kepada wartawan bahwa pernikahannya dengan pembawa acara televisi, Clarke Gayford akan ditunda.

"Saya tidak berbeda dengan orang lain, saya tegaskan, ribuan warga Selandia Baru lainnya merasakan dampak lebih dahsyat karena pandemi, yang paling menyedihkan adalah tidak mampu berkumpul bersama orang yang dicintai ketika sakt parah," tutur Ardern.

"Itu jauh melampaui kesedihan yang saya rasakan," imbuhnya.

Baca juga: Selandia Baru Lockdown setelah Muncul 1 Kasus Baru, PM Ardern: Jadi Kesempatan Hentikan Varian Delta

Berita Rekomendasi

Temuan omicron

Pembatasan baru berlaku setelah klaster sembilan kasus Omicron dikonfirmasi menunjukkan penyebaran komunitas.

Sebuah keluarga yang menghadiri pernikahan di Auckland dinyatakan positif, setelah pulang ke Pulau Selatan.

Seorang pramugari juga terpapar virus tersebut.

Para pejabat memperkirakan tingkat penularan komunitas dari klaster ini akan tinggi.

Baca juga: Jacinda Ardern: Selandia Baru akan Beli Vaksin Covid-19 Tambahan untuk Vaksinasi Seluruh Penduduk

Kota Auckland, Selandia Baru saat malam hari
Kota Auckland, Selandia Baru saat malam hari (nzrentacar.co.nz)

Acara resepsi dalam ruangan akan dibatasi untuk 100 orang, dengan catatan mereka sudah divaksinasi.

Jika tidak menunjukkan bukti vaksin, pemerintah membatasi hanya 25 orang saja yang dapat berkumpul.

Halaman
12
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas