Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Beda dari yang Lain, Belgia Bikin Paspor Bernuansa Komik Tintin untuk Rakyatnya

Pemerintah Belgia merilis paspor dengan tampilan baru yang unik bertemakan komik klasik terpopuler di dunia, The Adventures of Tintin.

Penulis: Namira Yunia Lestanti
Editor: Choirul Arifin
zoom-in Beda dari yang Lain, Belgia Bikin Paspor Bernuansa Komik Tintin untuk Rakyatnya
Twitter @BelgiumMFA
Pemerintah Belgia merilis paspor dengan tampilan baru yang unik bertemakan komik klasik terpopuler di dunia, The Adventures of Tintin. 

Laporan Wartawan Tribunnews, Namira Yunia Lestanti

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTAPemerintah Belgia merilis paspor dengan tampilan baru yang unik bertemakan komik klasik terpopuler di dunia, The Adventures of Tintin.

Rencananya, paspor tersebut baru akan mulai disebarluaskan ke warga Belgia mulai 7 Februari 2022 mendatang. Paspor ini sengaja didesain dengan menambahkan elemen-elemen keamanan menjadi dua kali lipat.

Dengan sistem keamanan yang makin diperketat, membuat dokumen penting tersebut akan makin sulit untuk dipalsukan. Hal ini tentu membuat paspor bergambar Tintin diklaim lebih aman daripada paspor keluaran sebelumnya.

Berubahnya tampilan pada paspor negara Belegia juga dikarenakan paspor sebelumnya memiliki tampilan yang kuno. Lantaran tidak pernah mengalami modifikasi sejak peluncurannya pada 2008 silam.

Dilansir dari The Star, dipilihnya komik The Adventures of Tintin bukan tanpa alasan karena komik tersebut merupakan garapan dari seniman asal Belgia bernama Herge atau dikenal dengan George Remi.

Baca juga: M-Paspor dan Cekal Online, 2 Aplikasi Baru Direktorat Jenderal Imigrasi Diluncurkan pada HBI ke-72

Komik Tintin sendiri berceritakan mengenai seorang jurnalis yang gemar melakukan perjalanan berkeliling dunia untuk memecahkan sebuah misteri.

Baca juga: Syarat Buat Paspor Elektronik Dilengkapi Cara Mendapatkan Antrean dan Biayanya

Berita Rekomendasi

Ini menjadikan alasan Pemerintah Belgia memilih komik Tintin sebagai icon baru dari paspor barunya. Diharapkan dengan tampilan baru ini bisa mengajak seluruh warga Belgia agar dapat menjelajahi seluruh kota bersama Tintin.

Baca juga: Perbedaan Paspor Biasa dan Paspor Elektronik Dilengkapi Keunggulan E-Paspor

Selain itu, pemerintah Belgia juga berharap adanya perubahan ini dapat memikat daya tarik warga media, sehingga membantu meningkatkan jumlah wisatawan yang berkunjung ke negara tersebut.

Tak hanya gambar komik Tintin saja yang nantinya akan menghiasi paspor baru Belgia, karakter Marsupilami, Smurf, dan Koboi Lucky Luke dikabarkan juga ikut meramaikan tampilan baru dari paspor ini.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
×

Ads you may like.

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas