Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

BREAKING NEWS: Kotak Hitam Pesawat China Eastern Ditemukan

Pejabat penerbangan mengatakan black box atau kotak hitam dari pesawat China Eastern MU5735 yang jatuh telah ditemukan.

Penulis: Yurika Nendri Novianingsih
Editor: Daryono
zoom-in BREAKING NEWS: Kotak Hitam Pesawat China Eastern Ditemukan
AFP/STR
Foto yang diambil pada 21 Maret 2022 ini menunjukkan bagian dari puing-puing pesawat penumpang China Eastern yang jatuh di lereng gunung di daerah Tengxian, kota Wuzhou, di wilayah Guangxi selatan China. - Black box dari pesawat China Eastern telah ditemukan. 

TRIBUNNEWS.COM - Sebuah black box atau kotak hitam dari pesawat China Eastern yang jatuh telah ditemukan.

Kabar penemuan itu disampaikan oleh seorang pejabat penerbangan, Rabu (23/3/2022).

Sebuah perekam penerbangan "dari China Eastern MU5735 ditemukan pada 23 Maret", kata Liu Lusong, juru bicara otoritas penerbangan China, seperti dilansir CNA.

Diketahui, pesawat Boeing 737-800 China Eastern Airlines telah jatuh pada Senin (21/3/2022).

Dengan penumpang yang berada di dalam pesawat tersebut yakni 132 orang.

Baca juga: Pesawat China Eastern Airlines Jatuh, Boeing Cari Penyebab, Kemenhub: 737-800 Tetap Beroperasi

Diberitakan Tribunnews.com sebelumnya, hingga Selasa (22/3/2022), tim penyelamat masih menjelajahi lereng pegunungan di Guangxi selatan untuk melakukan evakuasi.

Dilansir Reuters, serpihan badan pesawat Boeing 737-800 berserakan di lereng gunung yang sebelumnya terbakar.

Berita Rekomendasi

Barang milik penumpang berupa kartu identitas dan dompet nampak bertebaran di lokasi.

Penerbangan MU5735 sedang dalam perjalanan dari Kunming ke Guangzhou ketika tiba-tiba jatuh dari ketinggian jelajah pada waktu yang biasanya akan mulai turun sebelum mendarat.

Rekaman dari dashcam kendaraan yang menunjukkan pesawat itu menukik tajam ke tanah sebelum terjatuh viral di media sosial.

Foto yang diambil pada 21 Maret 2022 ini menunjukkan pecahan puing pesawat penumpang China Eastern yang jatuh di lereng gunung di daerah Tengxian, kota Wuzhou, di wilayah Guangxi selatan China. - Sebuah jet penumpang China Eastern yang membawa 132 orang jatuh ke lereng gunung di China selatan pada 21 Maret menyebabkan kebakaran besar, tak lama setelah kehilangan kontak dengan kontrol lalu lintas udara dan jatuh ribuan meter hanya dalam tiga menit. (Photo by CNS / AFP) / China OUT
Foto yang diambil pada 21 Maret 2022 ini menunjukkan pecahan puing pesawat penumpang China Eastern yang jatuh di lereng gunung di daerah Tengxian, kota Wuzhou, di wilayah Guangxi selatan China. - Sebuah jet penumpang China Eastern yang membawa 132 orang jatuh ke lereng gunung di China selatan pada 21 Maret menyebabkan kebakaran besar, tak lama setelah kehilangan kontak dengan kontrol lalu lintas udara dan jatuh ribuan meter hanya dalam tiga menit. (Photo by CNS / AFP) / China OUT (AFP/-)

Si (64), seorang penduduk desa di dekat lokasi kecelakaan mengatakan bahwa ia sempat mendengar suara "bang, bang!" saat pesawat itu jatuh.

"Itu seperti guntur!" katanya.

Warga desa lainnya mengaku melihat serpihan kecil debu di udara setelah pesawat itu jatuh.

"Tentu saja, aku takut," kata pria itu.

Baca juga: Pesawat China Eastern Dipastikan Layak Terbang hingga Kondisi Kru Pesawat Sehat sebelum Jatuh

Media pemerintah memperkirakan bahwa semua penumpang telah tewas.

Lokasi kecelakaan dikelilingi oleh pegunungan di tiga sisi dengan akses yang tersedia hanya satu jalur kecil.

Rekaman video dari People's Daily menunjukkan tim evakuasi dan pasukan paramiliter memanjat bukit-bukit yang tertutup pohon dan menempatkan penanda di lokasi puing-puing ditemukan.

Polisi mendirikan pos pemeriksaan di desa Lu dan melarang wartawan masuk.

(Tribunnews/Yurika/Ika Nur Cahyani)

Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas