Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

VIRAL Pria Indonesia Kerja di Jepang Jadi Petani Bawang, Ungkap Suka Duka Kerja di Negeri Sakura

Belakangan ini terdapat sebuah video viral di media sosial TikTok yang memperlihatkan seorang pria bekerja sebagai petani bawang di Jepang.

Penulis: Faryyanida Putwiliani
Editor: Pravitri Retno W
zoom-in VIRAL Pria Indonesia Kerja di Jepang Jadi Petani Bawang, Ungkap Suka Duka Kerja di Negeri Sakura
TikTok/@seputarjepang
Tangkapan layar video unggahan akun TikTok @seputarjepang 

TRIBUNNEWS.COM - Viral sebuah video di media sosial TikTok yang memperlihatkan seorang pria bekerja sebagai petani bawang di Jepang.

Video tersebut diunggah oleh pemilik akun TikTok @seputarjepang pada 27 Maret 2022 lalu.

Hingga Senin (2/5/2022), video tersebut telah ditonton sebanyak 1,5 juta kali dan disukai oleh 102.3 ribu pengguna TikTok lainnya.

Dalam video tersebut, pengunggah menuliskan sebuah caption.

Baca juga: Sosok Perempuan di Gorontalo yang Viral Pakai Gaun Nikah saat Buka Bersama, Kuliah Sambil Kerja

"Jadi saya tuh udah selesai magang 3 tahun. Sekarang saya kerja sebagai petani bawang di Jepang."

"Btw saya orang Indonesia sendirian loh. Ada yang bilang, jauh-jauh ke Jepang cuma jadi petani bawang."

"Cuma ya bodo amat si, yang penting gue enggak jadi beban keluarga," tulis akun @seputarjepang dalam unggahannya.

Baca juga: Viral Wanita Pakai Gaun Nikah saat Buber, Sempat Dikira Melarikan Diri, Ternyata Ini Alasannya

Berita Rekomendasi

Ungkap Suka Duka Kerja di Jepang

Saat dikonfirmasi Tribunnews, pria bernama Ahmad Fauzan ini mengaku telah tinggal di Jepang sejak tiga tahun yang lalu, atau tepatnya pada 18 Maret 2019.

Namun, Ahmad mengaku ia baru sebulan bekerja sebagai petani bawang di Jepang.

Kepada Tribunnews, Ahmad pun mengungkapkan suka duka yang ia rasakan selama bekerja di Jepang.

Ahmad mengaku merasa senang bekerja di Jepang karena bisa belajar bertani menggunakan alat-alat canggih.

Baca juga: Viral Video Penumpang Membludak di Bandara Soekarno-Hatta, Ini Penjelasan AP II


"Sukanya, seru sih belajar tani dengan alat-alat canggih, dukanya kalo musim panas," tutur Ahmad.

Selain itu, selama di Jepang, Ahmad juga diajarkan tentang ketelitian dalam menjaga kualitas hasil tani.

Halaman
12
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas