Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Nancy Pelosi Terbang ke Korea Selatan setelah Kunjungannya ke Taiwan

Ketua DPR AS Nancy Pelosi berangkat menuju Korea Selatan setelah kunjungan kontroversialnya di Taiwan.

Penulis: Tiara Shelavie
Editor: Arif Fajar Nasucha
zoom-in Nancy Pelosi Terbang ke Korea Selatan setelah Kunjungannya ke Taiwan
Sam Yeh / AFP
Ketua DPR AS Nancy Pelosi (tengah) melambai kepada wartawan saat kedatangannya di Parlemen di Taipei, Taiwan pada 3 Agustus 2022. Pelosi berangkat menuju Korea Selatan setelah kunjungan kontroversialnya di Taiwan. 

TRIBUNNEWS.COM - Setelah kunjungan kontroversialnya di Taiwan, ketua DPR AS Nancy Pelosi berangkat ke Korea Selatan.

Dilaporkan The Wall Street Journal, Pelosi dijadwalkan tiba Rabu (3/8/2022) malam di Seoul.

Pelosi akan menghabiskan waktu kira-kira satu hari sebelum berangkat ke Jepang.

Jepang menjadi tujuan terakhir dalam tur Asia-nya kali ini.

Sebelumnya, Pelosi telah singgah ke Malaysia dan Singapura.

Saat berada di Seoul, Pelosi akan bertemu dengan Kim Jin-pyo, politisi dari Partai Demokrat yang berhaluan kiri.

Baca juga: Menlu China Sebut Kunjungan Pelosi ke Taiwan Benar-benar Lelucon: Mereka akan Binasa

Kim Jin-pyo menjabat sebagai ketua Majelis Nasional Korea Selatan yang memiliki 300 kursi.

Berita Rekomendasi

Pada Kamis pagi, keduanya diperkirakan akan berbicara selama kira-kira 50 menit.

Isu yang dibahas yaitu tentang masalah keamanan, kerja sama ekonomi, dan krisis iklim di kawasan Indo-Pasifik, kata pejabat Korea Selatan awal pekan ini.

Setelah itu, kedua anggota parlemen akan mengadakan konferensi pers bersama dan kemudian makan siang bersama.

Pelosi diperkirakan tidak akan bertemu dengan Presiden Korea Selatan Yoon Suk-yeol, seorang konservatif, yang saat ini sedang berlibur musim panas.

Korea Selatan adalah sekutu lama AS.

Negara itu juga menjadi rumah bagi pangkalan militer luar negeri terbesar Amerika.

Gambar selebaran ini diambil dan dirilis oleh Kementerian Komunikasi dan Informasi Singapura pada 1 Agustus 2022, menunjukkan Perdana Menteri Singapura Lee Hsien Loong (kanan) berjabat tangan dengan Ketua DPR AS Nancy Pelosi di Istana Kepresidenan di Singapura saat berkunjung ke kawasan Asia-Pasifik.
Gambar selebaran ini diambil dan dirilis oleh Kementerian Komunikasi dan Informasi Singapura pada 1 Agustus 2022, menunjukkan Perdana Menteri Singapura Lee Hsien Loong (kanan) berjabat tangan dengan Ketua DPR AS Nancy Pelosi di Istana Kepresidenan di Singapura saat berkunjung ke kawasan Asia-Pasifik. (HANDOUT / SINGAPORE'S MINISTRY OF COMMUNICATIONS AND INFORMATION / AFP)

Di bawah pemerintahan Yoon Suk-yeol, yang menjabat pada Mei, Korea Selatan telah berusaha untuk memperkuat hubungan dengan Washington, dan mengungkapkan keterbukaan untuk menentang Beijing.

Halaman
12
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas