Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Jaringan Listrik PLTN Zaporizhzhia yang Terhubung dengan Ukraina Terputus Akibat Penembakan

Penembakan telah mengakibatkan saluran listrik terakhir ke PLTN Zaporizhzhia yang tersambung dengan Ukraina dilaporkan terputus pada Kamis (25/8/2022)

Penulis: Andari Wulan Nugrahani
Editor: Sri Juliati
zoom-in Jaringan Listrik PLTN Zaporizhzhia yang Terhubung dengan Ukraina Terputus Akibat Penembakan
Selebaran / Citra satelit © 2022 Maxar Technologies / AFP
Gambar satelit selebaran ini milik Maxar Technologies yang dirilis pada 19 Agustus 2022, menunjukkan pembangkit listrik tenaga nuklir Zaporizhzhia, yang terletak di daerah Enerhodar yang dikuasai Rusia, Ukraina timur. - Penembakan telah mengakibatkan saluran listrik terakhir ke PLTN Zaporizhzhia yang tersambung dengan Ukraina dilaporkan terputus pada Kamis (25/8/2022) 

TRIBUNNEWS.COM - Penembakan telah mengakibatkan saluran listrik ke PLTN Zaporizhzhia yang tersambung dengan Ukraina dilaporkan terputus pada Kamis (25/8/2022).

Dilansir The Guardian, situs tersebut telah diduduki oleh pasukan Rusia sejak awal perang.

Pihak terkait sekarang menggunakannya untuk menampung kendaraan dan peralatan militer.

Pejabat tinggi nuklir Ukraina mengatakan, inspektur Badan Energi Atom Internasional (IAEA) dapat mengunjungi PLTN Zaporizhzhia pada akhir bulan besok.

Baca juga: Terkait Aksi Mata-mata, Dua Karyawan di PLTN Zaporizhzhia Dibekuk Pasukan Rusia

Bahaya Meningkat

Pertempuran tiada henti semakin meningkatkan potensi bahaya untuk sebagian besar wilayah Eropa.

Seperti diketahui, kecelakaan nuklir dapat menyebarkan radiasi ke seluruh benua.

Berita Rekomendasi

Saluran listrik PLTN Zaporizhzhia dua kali terputus dari jaringan Ukraina pada Kamis (25/8/2022) setelah kobaran api melumat pembangkit listrik tenaga batu bara di dekatnya.

Presiden Ukraina, Volodymyr Zelensky meminta IAEA dan badan dunia lainnya untuk bertindak lebih cepat untuk memaksa pasukan Rusia meninggalkan wilayah stasiun.

Ukraina mengatakan pihaknya tidak memiliki senjata yang dibutuhkan untuk melancarkan serangan balasan yang menentukan.

Berita lain terkait dengan Konflik Rusia Vs Ukraina

(Tribunnews.com/Andari Wulan Nugrahani)

Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas