Dubes Ukraina: Kedatangan Presiden Zelensky ke KTT G20 Tergantung Keamanan di Ukraina
Presiden Volodymyr Zelenskyy akan datang ke Indonesia, akan tetapi hal itu tergantung dengan situasi keamanan di Ukraina.
Penulis: Larasati Dyah Utami
Editor: Erik S
Laporan Wartawan Tribunnews, Larasati Dyah Utami
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Duta Besar Ukraina Vasyl Hamianin mengungkapkan Presiden Volodymyr Zelenskyy akan datang ke Indonesia, akan tetapi hal itu tergantung dengan situasi keamanan di Ukraina.
"Dia akan (datang ke KTT G20). Tapi seperti yang sudah saya sampaikan berulang kali, sebagaimana yang sudah disampaikan presiden (Zelensky) sebelumnya, itu tergantung situasi keamanan di Ukraina," kata Vasyl dalam konferensi pers, Jumat (16/9/2022).
Baca juga: Viral Presiden Rusia Berdiri Menunggu Presiden Kirgistan, Pejabat Ukraina: Putin Dipermalukan Lagi
Vasyl mengatakan Presiden Zelensky dapat dibutuhkan negara, tentara maupun masyarakat Ukraina sewaktu-waktu.
Namun jika dalam kondisi yang tidak memungkinkan, kemungkinan Zelensky akan hadir dalam di KTT G20 secara online.
"Jika negara, tentara dan masyarakat (Ukraina) membutuhkan dia, untuk bersama dengan dia, dia tidak datang secara langsung. Akan datang secara langsung, namun dalam situasi seperti itu ia akan bergabung secara online," kata Vasyl.
Baca juga: Jika AS Pasok Rudal Jarak Jauh ke Ukraina, Rusia Sebut Washington Langgar Garis Merah
Sebagaimana diketahui, Presiden Joko Widodo (Jokowi) mengundang Presiden Ukraina Zelensky untuk menghadiri Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) G20 di Bali.
Jokowi menegaskan posisi Indonesia mengenai pentingnya penghormatan terhadap kedaulatan dan integritas wilayah. Kendati sulit dicapai, Jokowi menegaskan spirit perdamaian tidak boleh luntur.
Baca juga: Ukraina Serang Wilayah Rusia, Satu Orang Tewas
Namun hingga saat ini kehadiran Zelensky secara langsung dalam KTT di Bali belum bisa dipastikan.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.