Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Kualitas Udara Capai Level Buruk, Warga Bangkok Diminta Tetap Di Rumah

Kualitas udara di Bangkok, Thailand telah mencapai tingkat yang tidak sehat. Warga diminta kurangi aktivitas di luar.

Penulis: Fitri Wulandari
Editor: Wahyu Gilang Putranto
zoom-in Kualitas Udara Capai Level Buruk, Warga Bangkok Diminta Tetap Di Rumah
AFP
Pemandangan Kota Bangkok - Kualitas udara di Bangkok, Thailand telah mencapai tingkat yang tidak sehat. Warga diminta kurangi aktivitas di luar. 

Sebuah survei yang dilakukan oleh Kementerian Kesehatan Masyarakat menunjukkan peningkatan nasional pada pasien yang menderita penyakit pernafasan, penyakit kulit dan radang mata selama tiga minggu terakhir.

Menurut Wakil Direktur Jenderal Departemen Kesehatan Thailand, Dr Ekachai Piensriwatchara  jumlah pasien yang menderita polusi udara naik sekitar 90.000 pada Januari 2023 dari 110.000 pada Desember 2022.

"Sebagian besar pasien yang terkena, 60 persen diantaranya lanjut usia, mereka yang memiliki kondisi medis dan anak kecil," kata Dr Ekachai.

Gejalanya mulai dari yang ringa seperti flu, hingga yang parah yakni kesulitan bernafas, kelelahan dan sesak pada dada.

Dr Ekachai menambahkan bahwa Kementerian Kesehatan Masyarakat telah menyarankan orang-orang dalam kelompok rentan seperti ibu hamil, anak kecil dan mereka yang memiliki kondisi medis untuk tinggal di dalam rumah jika mereka bermukim di daerah dengan tingkat PM2.5 yang tidak sehat.

Bagi mereka yang bekerja pekerjaan, dapat melakukannya di rumah saja.

Berita Rekomendasi
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas