Kapal Selam Wisata Titanic Masih Hilang, Upaya Pencarian Terus Dilakukan, Oksigen Tinggal 40 Jam
Operasi pencarian kapal selam wisata Titanic, OceanGate tersus dilakukan. Saat ini, sisa oksigen yang ada di dalam kapal selam hanya tinggal 40 jam.
Penulis: Whiesa Daniswara
Editor: Nuryanti
"Ini adalah operasi yang unik; ini adalah operasi yang menantang."
"Namun saat ini, kami fokus untuk memberikan semua yang kami bisa dan mencari sekeras mungkin dan mengeluarkan aset secepat mungkin," ungkapnya.
Baca juga: 4 Turis dan 1 Operator Kapal Selam OceanGate Hilang saat Ekspedisi ke Bangkai Kapal Titanic
Dia mengatakan pesawat telah mencari permukaan air serta bawah laut dengan menggunakan pelampung sonar.
Pejabat penjaga pantai AS lainnya mengatakan kepada wartawan bahwa jarak pandang terbatas pada hari Senin karena kabut, tetapi membaik pada hari Selasa.
Juru bicara keamanan nasional Gedung Putih, John Kirby mengatakan kepada wartawan pada Selasa malam, bahwa Presiden Joe Biden mengikuti operasi pencarian dengan cermat.
"Presiden menginginkan penjaga pantai untuk terus berpartisipasi dalam hal itu, dan angkatan laut bersiaga jika mereka dibutuhkan karena mereka memiliki beberapa kemampuan laut dalam yang tidak dimiliki oleh penjaga pantai," ujar Kirby.
(Tribunnews.com/Whiesa)