Cerita Korban Selamat Kecelakaan Kereta di Pakistan: Puluhan Orang Tergeletak di Tanah
Korban selamat kecelakaan kereta di Pakistan menceritakan pengalaman mengerikan saat 10 gerbong kereta api tergelincir pada Minggu (6/8/2023).
Penulis: Yunita Rahmayanti
Editor: Wahyu Gilang Putranto
AP/Pervez Masih
Korban luka dari insiden kereta penumpang tergelincir, dirawat di rumah sakit, di Nawabshah, Pakistan, Minggu, 6 Agustus 2023. Pejabat kereta api mengatakan beberapa penumpang tewas dan puluhan lainnya terluka ketika sebuah kereta tergelincir di dekat kota Nawabshah di selatan provinsi Sindhu. (AP Photo/Pervez Masih)
Para pejabat mengatakan operasi penyelamatan selesai pada Minggu (6/8/2023) sore.
Setidaknya, 10 gerbong kereta penumpang tergelincir di Nawabshah, Provinsi Sindh, Pakistan pada Minggu (6/8/2023), seperti diberitakan Indian Express.
Menurut laporan terbaru, 30 orang meninggal dunia dan 100 orang terluka.
Kereta Hazara Express yang berangkat dari Karachi ke Rawalpindi tergelincir di distrik Nawabshah dekat Stasiun Kereta Api Sarhari.
Beberapa gerbong di kereta Hazara Express terbalik dalam kecelakaan di dekat kota Nawabshah, menurut keterangan petugas senior kereta api Mahmoodur Rehman Lakho.
(Tribunnews.com/Yunita Rahmayanti)
Berita lain terkait Pakistan
Berita Rekomendasi