Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Selain Bertukar Senapan dengan Vladimir Putin, Kim Jong Un Terima Hadiah Drone dari Pejabat Rusia

Kim menerima lima drone peledak, sebuah drone pengintai dan rompi antipeluru sebagai hadiah dari gubernur regional pada kunjungannya ke Rusia.

Penulis: Andari Wulan Nugrahani
Editor: Tiara Shelavie
zoom-in Selain Bertukar Senapan dengan Vladimir Putin, Kim Jong Un Terima Hadiah Drone dari Pejabat Rusia
Pemerintah daerah Khabarovsk Krai Rusia / AFP
Gambar selebaran yang dirilis oleh pemerintah daerah Khabarovsk Krai Rusia pada 15 September 2023 menunjukkan pemimpin Korea Utara Kim Jong Un mengunjungi pabrik penerbangan di Komsomolsk-on-Amur. 

Pertemuan Kim dengan Putin pun meningkatkan membuat Barat was-was, bahwa mungkin saja Moskow dan Pyongyang akan menentang sanksi dan mencapai kesepakatan senjata.

Tur Kim ke Rusia dimulai sejak Selasa (12/9/2023).

Awalnya kabar menyebar luas bahwa Kim dan Putin akan membahas masalah militer.

Ditandai dengan Kim berangkat dari Pyongyang bersama rombongan perwira.

Di Korea Utara, Kim melakukan pertukaran senjata secara simbolis dengan Putin,.

Baca juga: Kim Jong Un Kembali ke Korea Utara setelah 6 Hari di Rusia, Bawa Hadiah Drone dan Rompi Anti Peluru

Dalam foto yang disediakan oleh pemerintah Korea Utara ini, Presiden Rusia Vladimir Putin, kiri, dan pemimpin Korea Utara Kim Jong Un berjabat tangan saat mereka bertemu di kosmodrom Vostochny di luar kota Tsiolkovsky, sekitar 200 kilometer (125 mil) dari kota Blagoveshchensk di wilayah Amur timur jauh, Rusia, Rabu, 13 September 2023. Jurnalis independen tidak diberi akses untuk meliput peristiwa yang digambarkan dalam gambar yang didistribusikan oleh pemerintah Korea Utara ini. Isi gambar ini adalah seperti yang disediakan dan tidak dapat diverifikasi secara independen. Tanda air berbahasa Korea pada gambar yang disediakan oleh sumber berbunyi:
Dalam foto yang disediakan oleh pemerintah Korea Utara ini, Presiden Rusia Vladimir Putin, kiri, dan pemimpin Korea Utara Kim Jong Un berjabat tangan saat mereka bertemu di kosmodrom Vostochny di luar kota Tsiolkovsky, sekitar 200 kilometer (125 mil) dari kota Blagoveshchensk di wilayah Amur timur jauh, Rusia, Rabu, 13 September 2023. Jurnalis independen tidak diberi akses untuk meliput peristiwa yang digambarkan dalam gambar yang didistribusikan oleh pemerintah Korea Utara ini. Isi gambar ini adalah seperti yang disediakan dan tidak dapat diverifikasi secara independen. Tanda air berbahasa Korea pada gambar yang disediakan oleh sumber berbunyi: "KCNA" yang merupakan singkatan dari Korean Central News Agency. (Korean Central News Agency/Korea News Service via AP)

Lalu, ia juga melakukan tur ke pabrik jet tempur di Komsomolsk-on- Amur.

Semua pesawat tempur Rusia yang diperlihatkan kepada Kim termasuk di antara jenis pesawat yang digunakan secara aktif dalam perang di Ukraina.

Berita Rekomendasi

Di antaranya, pesawat pengebom Tu-160, Tu-95, dan Tu-22 yang secara rutin meluncurkan rudal jelajah.

Moskow diyakini tertarik membeli amunisi Korea Utara untuk melanjutkan pertempuran di Ukraina,

Sementara Pyongyang menginginkan bantuan Rusia untuk mengembangkan program rudalnya yang dikutuk secara internasional.

Namun sejauh ini Kremlin mengatakan tidak ada perjanjian yang ditandatangani.

Gambar selebaran yang dirilis oleh pemerintah daerah Khabarovsk Krai Rusia pada 15 September 2023 menunjukkan pemimpin Korea Utara Kim Jong Un mengunjungi pabrik penerbangan di Komsomolsk-on-Amur.
Gambar selebaran yang dirilis oleh pemerintah daerah Khabarovsk Krai Rusia pada 15 September 2023 menunjukkan pemimpin Korea Utara Kim Jong Un mengunjungi pabrik penerbangan di Komsomolsk-on-Amur. (Pemerintah daerah Khabarovsk Krai Rusia / AFP)

Kereta Api Lapis Baja Kim Jong Un

Dari Korea Utara, Kim Jong Un berangkat menggunakan kereta api lapis baja.

Rangkaian kereta api berwarna hijau tua yang dinaiki Kim Jong Un menuju Rusia, diberi nama 'Taeyangho'.

Halaman
123
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas