Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

2 Pemimpin Senior Hamas Tewas dalam Serangan Israel di Gaza, Punya Peran Penting

Militer Israel klaim dua pemimpin senior Hamas tewas dalam serangan yang dilancarkannya.

Penulis: Nuryanti
Editor: Arif Fajar Nasucha
zoom-in 2 Pemimpin Senior Hamas Tewas dalam Serangan Israel di Gaza, Punya Peran Penting
MAHMUD HAMS / AFP
Ilustrasi - Bola api meletus akibat serangan udara Israel di Kota Gaza pada 9 Oktober 2023. Militer Israel klaim dua pemimpin senior Hamas tewas dalam serangan yang dilancarkannya. 

Sebagai Menteri Perekonomian, Abu Shamala bertanggung jawab mengelola keuangan organisasi.

Keterlibatannya yang luas dalam operasi keuangan kelompok tersebut menjadikannya tokoh kunci dalam mengarahkan kegiatan di dalam dan di luar Jalur Gaza.

Baca juga: Militer Israel Ungkap Amunisi Canggih Bantuan AS untuk Perangi Hamas Sudah Tiba

Update Konflik Palestina Vs Israel

Pada hari ini, Rabu (11/10/2023), Hamas Palestina dan Israel terlibat dalam konflik pada hari kelima.

Berikut perkembangan terkini dari konflik Palestina vs Israel sebagaimana dikutip dari Al Jazeera:

Israel mengatakan sebanyak 300.000 tentara telah berkumpul di dekat pagar Gaza dan bersiap untuk melakukan invasi darat.

Setidaknya 950 warga Palestina dilaporkan tewas.

Sementaraa itu, korban tewas di Israel telah mencapai 1.200 orang.

Baca juga: Serangan Hamas ke Israel Picu Perdebatan Kelompok Muslim di Jerman

Ilustrasi - Asap akibat serangan udara Israel membubung di Kota Gaza pada Senin, 9 Oktober 2023.
Ilustrasi - Asap akibat serangan udara Israel membubung di Kota Gaza pada Senin, 9 Oktober 2023. (AP/Hatem Moussa)
Berita Rekomendasi

Kementerian Kesehatan di Gaza menuduh Israel sengaja menargetkan warga sipil dan petugas kesehatan.

Hal itu setelah dua orang tewas dan dua paramedis terluka dalam serangan yang menghantam sebuah ambulans.

Lebih dari 260.000 orang mengungsi di Gaza, dan lebih dari 175.000 orang berlindung di 88 sekolah PBB.

Di sisi lain, Presiden Rusia Vladimir Putin menyalahkan kegagalan kebijakan Amerika Serikat (AS) sebagai penyebab perang Israel-Hamas.

(Tribunnews.com/Nuryanti)

Berita lain terkait Konflik Palestina Vs Israel

Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas