Perang Rusia-Ukraina Hari ke-624: Rusia Kirim Tawanan Perang Ukraina ke Medan Perang, Ada Paksaan?
Kantor berita Rusia, Ria Novosti melaporkan bahwa Rusia mengirim tawanan perang Ukraina berperang untuk Moskow.
Penulis: Andari Wulan Nugrahani
Editor: Whiesa Daniswara
TRIBUNNEWS.COM - Berikut ini update perang Rusia-Ukraina hari ke-624 pada Kamis (9/11/2023).
Kantor berita Rusia, Ria Novosti melaporkan bahwa Rusia mengirim tawanan perang Ukraina berperang untuk Moskow.
Menurut Associated Press, belum jelas apakah para tawanan itu dipaksa untuk melakukannya.
Perwakilan Human Rights Watch, Yulia Gorbunova mengatakan mungkin saja Rusia akan mengklaim bahwa para tawanan terjun ke medan perang atas dasar sukarela.
"Sulit membayangkan skenario mengenai tawanan perang mengambil keputusan secara sukarela (ikut berperang), mengingat situasi penahanan yang bersifat paksaan," katanya.
Inilah update perang Rusia-Ukraina hari ke-624 pada Kamis (9/11/2023) lainnya.
Baca juga: Update Perang Rusia-Ukraina Hari ke-623: Pertama Kali, Belanda Kirim Jet F-16 untuk Kyiv
- Rudal Rusia targetkan kapal sipil berbedera Liberia
Sebuah rudal Rusia merusak sebuah kapal sipil berbendera Liberia yang memasuki pelabuhan Laut Hitam Odesa.
"Satu orang tewas dan empat lainnya terluka," kata militer Ukraina.
- Serangan rudal di Kota Donetsk
Serangan rudal mematikan di Kota Donetsk menghantam pusat pelatihan operator drone militer Rusia.
Otoritas pendudukan Rusia menggambarkan serangan itu sebagai serangan Ukraina terhadap kantor-kantor pemerintah sipil.
Analisis mengidentifikasi targetnya sebagai "Pusat Sistem Tak Berawak Republik Zhoga", menurut Newsweek dan media lainnya.
- Badan mata-mata Ukraina bertanggung jawab atas bom mobil di Luhansk
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.