Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Ukraina Bunuh Mikhail Filiponenko, Wakil Rusia di Luhansk, Pakai Bom Mobil

Intelijen Ukraina membunuh Mikhail Filiponenko, politisi pro-Rusia di wilayah pendudukan di Luhansk menggunakan bom di dalam mobilnya.

Penulis: Yunita Rahmayanti
Editor: Pravitri Retno W
zoom-in Ukraina Bunuh Mikhail Filiponenko, Wakil Rusia di Luhansk, Pakai Bom Mobil
Telegram Yuri Yurov
Mikhail Filiponenko, politisi pro-Rusia di wilayah pendudukan di Luhansk, yang tewas dalam ledakan bom di dalam mobilnya pada Rabu (8/11/2023) pagi. Intelijen Ukraina mengakui telah menargetkan Mikhail Filiponenko dalam ledakan itu. 

TRIBUNNEWS.COM - Juru bicara Direktorat Utama Intelijen Ukraina (GUR) mengaku bertanggung jawab atas pembunuhan Mikhail Filiponenko, politisi pro-Rusia yang menjadi anggota parlemen di Luhansk, yang diduduki Moskow.

Mikhail Filiponenko meninggal dunia dalam ledakan bom di mobilnya pada Rabu (8/11/2023) pagi.

Sebelum terjadi ledakan, Mikhail Filiponenko sedang berjalan menuju mobil di luar rumahnya.

Penyidik Rusia mengatakan alat peledak tidak dikenal meledak di bawah kendaraan milik Mikhail Filiponenko.

“Ya, itu adalah operasi kami,” kata Andriy Cherniak, juru bicara Direktorat Intelijen Militer Ukraina kepada POLITICO, Rabu.

Intelijen Ukraina bekerja sama dengan partisan lokal Ukraina di Luhansk untuk membunuh Mikhail Filiponenko.

Mikhail Filiponenko sudah lama menjadi target intelijen Ukraina karena sikapnya yang pro-Rusia dalam invasi Moskow di Luhansk.

Mobil milik Mikhail Filiponenko, politisi separatis pro-Rusia yang menjadi anggota parlemen di wilayah pendudukan Luhansk, setelah ia terbunuh dalam ledakan bom mobil yang dilakukan oleh intelijen Ukraina di halaman rumahnya pada Rabu (8/11/2023) pagi.
Mobil milik Mikhail Filiponenko, politisi separatis pro-Rusia yang menjadi anggota parlemen di wilayah pendudukan Luhansk, setelah ia terbunuh dalam ledakan bom mobil yang dilakukan oleh intelijen Ukraina di halaman rumahnya pada Rabu (8/11/2023) pagi. (Telegram Russian Investigator)

Baca juga: Ajudan Panglima Ukraina Tewas saat Buka Hadiah Berisi Granat di Hari Ulang Tahun

Berita Rekomendasi

"Dia (Mikhail Filiponenko) terlibat dalam organisasi kamp penyiksaan di wilayah pendudukan Luhansk, di mana tawanan perang dan sandera sipil menjadi sasaran penyiksaan yang tidak manusiawi. Mikhail Filiponenko sendiri secara brutal menyiksa orang," kata intelijen Ukraina.

Intelijen Ukraina mengungkapkan alamat tempat tinggal Mikhail Filiponenko di Luhansk.

Saat ini, mata-mata Ukraina juga mengetahui di mana kolabolator pro-Rusia lainnya tinggal di wilayah pendudukan di Luhansk.

"Semua penjahat perang akan dihukum," kata intelijen Ukraina.

Kepala wilayah Luhansk yang dilantik Rusia, Leonid Pasechnik, memuji Mikhail Filiponenko sebagai "pria sejati" dan menyebut kematiannya sebagai "kerugian besar" dalam sebuah postingan di media sosial.

Mikhail Filiponenko Bantu Putin Kuasai Luhansk

(kiri) Kepala wilayah Kherson yang ditunjuk Moskow Vladimir Saldo dan wilayah Zaporizhzhia Yevgeny Balitsky, Presiden Rusia Vladimir Putin, pemimpin separatis Donetsk Denis Pushilin dan pemimpin separatis Lugansk Leonid Pasechnik bergandengan tangan setelah menandatangani perjanjian yang secara resmi mencaplok empat wilayah Ukraina yang diduduki pasukan Rusia, di Kremlin di Moskow pada 30 September 2022.
(kiri) Kepala wilayah Kherson yang ditunjuk Moskow Vladimir Saldo dan wilayah Zaporizhzhia Yevgeny Balitsky, Presiden Rusia Vladimir Putin, pemimpin separatis Donetsk Denis Pushilin dan pemimpin separatis Lugansk Leonid Pasechnik bergandengan tangan setelah menandatangani perjanjian yang secara resmi mencaplok empat wilayah Ukraina yang diduduki pasukan Rusia, di Kremlin di Moskow pada 30 September 2022. (AFP)

Baca juga: Keluarkan Surat Perintah Penangkapan Presiden Putin, Hakim ICC Kini Diburu Rusia

Mikhail Filiponenko lahir di Luhansk dan belajar di Kyiv, Ukraina.

Pada 2014, ia bergabung dengan tentara bayaran dukungan Rusia yang merebut kekuasaan dan membantu Presiden Rusia, Vladimir Putin, membangun kekuasaan di wilayah Luhansk dan Donetsk di Ukraina timur.

Halaman
12
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas