Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Jepang Melobi Houthi Yaman untuk Bebaskan Kapal Kargo Israel yang Mereka Tangkap di Laut Merah

Pemerintah Jepang berusaha melobi kelompok Houthi Yaman pasca pembajakan kapal kargo Galaxy Leader milik pengusaha Israel di Laut Merah, Ahad lalu.

Penulis: Mikael Dafit Adi Prasetyo
Editor: Choirul Arifin
zoom-in Jepang Melobi Houthi Yaman untuk Bebaskan Kapal Kargo Israel yang Mereka Tangkap di Laut Merah
Kyodo News
Jepang melobi kelompok Houthi Yaman agar membebaskan kapal kargo Israel Galaxy Leader yang mereka bajak di Laut Merah. Kapal kargo ini dikontrak oleh perusahaan pelayaran Jepang, NYK Line. Foto: Kyodo News 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Mikael Dafit Adi Prasetyo

TRIBUNNEWS.COM, TOKYO – Pemerintah Jepang berusaha melobi kelompok Houthi Yaman pasca pembajakan kapal kargo Galaxy Leader milik pengusaha Israel yang mereka bajak di Laut Merah pada Minggu (19/11/2023).

Kapal kargo pengangkut kendaraan ini dibajak Houthi Yaman sebagai aksi pembalasan ke Israel yang membombardir Jalur Gaza dan menewaskan 13 ribu warga sipil. Kapal ini dioperasikan oleh perusahaan pelayaran Nippon Yusen alias NYK Line. 

Houthi Yaman melakukan pembajakan ketika kapal yang dioperasikan Jepang tersebut sedang menuju India dari Turki. Mereka awalnya menganggap kapal tersebut dioperasikan oleh Israel.

Pemerintah Jepang menyatakan mengutuk keras atas penyitaan kapal kargo tersebut dan Tokyo telah mendesak negara-negara lain, termasuk Iran, Arab Saudi, dan Oman untuk ikut serta dalam membujuk pemberontak agar segera melepaskan kapal dan sanderanya.

“Pemerintah kami akan terus mengambil tindakan yang diperlukan melalui kerja sama dengan negara-negara terkait sambil mempertimbangkan situasi,” ujar Yoko Kamikawa, Menteri Luar Negeri Jepang dalam sebuah pernyataan, Senin (20/11/2023).

Konsekuensi Maritim

BERITA TERKAIT

Israel dengan cepat menyalahkan serangan tersebut sebagai “aksi terorisme Iran”, dan mengatakan serangan tersebut akan berdampak pada keamanan maritim internasional.

Juru bicara Kementerian Luar Negeri Iran Nasser Kanaani membantah keterlibatan pihaknya dalam penyitaan kapal tersebut, yang diklaim Israel sebagai milik Inggris dan dioperasikan Jepang.

Baca juga: Houthi Yaman Masih Tahan Kapal Kargo Israel, Netanyahu Bantah Klaim Sebagai Pemilik

Sementara itu, juru bicara militer Houthi Yaman Yahya Saree mengatakan pihaknya ingin Israel segera mengakhiri agresi di Gaza untuk meredam kekhawatiran keamanan dan stabilitas regional.

Baca juga: Warga Palestina Sulit Salat Jumat di Masjid Al Aqsa Sejak Meletus Perang Hamas-Israel 7 Oktober 2023

Houthi sendiri telah melancarkan beberapa serangan rudal dan drone terhadap Israel sejak 7 Oktober 2023. Pekan lalu, kelompok yang bersekutu dengan Iran tersebut mengatakan mereka dapat menargetkan kapal-kapal Israel di Laut Merah dan Selat Bab al-Mandeb.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di

Wiki Populer

© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas