Sosok Pelaku Penembakan Massal di Las Vegas, Profesor di Universitas Nevada
Pelaku penembakan massal di Las Vegas yang tewas telah diidentifikasi, ia adalah seorang profesor di Universitas Nevada, Las Vegas.
Penulis: Andari Wulan Nugrahani
Editor: Sri Juliati
TRIBUNNEWS.COM - Pelaku penembakan massal di Las Vegas yang tewas telah diidentifikasi oleh pihak berwenang.
Ia adalah seorang profesor di Universitas Nevada, Las Vegas.
"Profesor itu berusia 67 tahun, punya koneksi ke perguruan tinggi di Georgia dan North Carolina," ungkap sumber penegak hukum, dikutip CNN.
Namun belum ada keterangan mengenai apa hubungannya dengan tempat terjadinya penembakan itu.
Pria bersenjata itu melepaskan tembakan massal di sebuah kampus pada Rabu (6/12/2023).
Akibatnya tiga orang tewas dan empat lainnya terluka.
Melalui akun X, Kepolisian Las Vegas (LVMPD) menyebut penembakan terjadi di Kampus UNLV dekat BEAM Hall.
"#BREAKING Kami menanggapi laporan awal tentang #ActiveShooter di kampus UNLV dekat BEAM Hall. Tampaknya ada banyak korban saat ini. Harap hindari area tersebut dan kami akan segera mendapatkan informasi lebih lanjut." tulis LVMPD melalui X.
Baca juga: Populer Internasional: Bandara Dagestan Rusia Diserbu Massa Pro-Palestina - Penembakan Massal di AS
Dalam sebuah konferensi pers, Sheriff Metro Las Vegas, Kevil McMahill mengatakan identitas pelaku yang tewas tidak akan diungkapkan sampai keluarganya mengetahui hal ini.
"Polisi kampus menyerang pelaku penembakan di luar Beam Hall," kata Sheriff, Rabu (6/12/2023) malam.
"Apa yang terjadi hari ini adalah kejahatan yang keji dan tidak dapat dimaafkan. Jika bukan karena tindakan heroik dari salah satu petugas polisi yang merespons, mungkin akan ada banyak korban jiwa lainnya," lanjutnya.
Selain empat korban tertembak, empat orang lainnya dilarikan ke rumah sakit karena mengalami gejala serangan panik.
Dua petugas penegak hukum dirawat karena luka ringat selama mengevakuasi korban.
Sheriff mengatakan kondisi korban yang terluka – yang awalnya kritis – telah menjadi stabil.