Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Respons Serangan ke Rafah, Presiden Jokowi Ingatkan Israel Hentikan Serangan ke Palestina

Jokowi lalu menegaskan, pemerintah Indonesia mengecam keras serangan Israel ke Rafah baru-baru ini yang mengakibatkan korban jiwa dari kalangan warga

Penulis: Reza Deni
Editor: Acos Abdul Qodir
zoom-in Respons Serangan ke Rafah, Presiden Jokowi Ingatkan Israel Hentikan Serangan ke Palestina
BADAN PERS SAUDI / AFP
Gambar selebaran yang disediakan Saudi Press Agency (SPA) pada 11 November 2023 ini menunjukkan Presiden Indonesia Joko Widodo berbicara dalam pertemuan darurat Liga Arab dan Organisasi Kerjasama Islam (OKI), di Riyadh. 

Laporan Reporter Tribunnews.com, Reza Deni

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Presiden Indonesia Joko Widodo (Jokowi) mengingatkan Israel untuk menghentikan serangan mereka ke wilayah Palestina

Menurutnya, Mahkamah Internasional sudah memerintahkan Israel untuk menghentikan potensi serangan ke Palestina.

"Israel mestinya memiliki kewajiban untuk mentaati Mahkamah Internasional, termasuk penghentian potensi serangan ke Palestina," ujar Jokowi di Rokan Hulu, Riau, Sabtu (1/6/2024). 

Jokowi lalu menegaskan, pemerintah Indonesia mengecam keras serangan Israel ke Rafah baru-baru ini yang mengakibatkan korban jiwa dari kalangan warga sipil.

"Meskipun sudah berkali-kali saya sampaikan, tapi saya ingin mengulang lagi bahwa Indonesia mengecam keras serangan Israel ke Rafah," pungkas dia.

Baca juga: Bachtiar Nasir: AS Biang Kerok Belum Tercapainya Kemerdekaan Palestina

Seperti diketahui Israel telah melancarkan serangan udara ke Rafah di Gaza selatan pada Minggu (26/5/2024) malam.

BERITA REKOMENDASI

Serangan udara Israel menghantam lingkungan Tal al-Sultan, sekitar 2 km (1,2 mil) barat laut pusat kota Rafah.

Sejumlah warga sipil terbunuh dalam serangan udara Israel tersebut.

Kementerian Kesehatan Gaza menyebutkan, sebanyak 249 orang terluka.

Kemudian, puluhan orang diyakini telah terbunuh, meskipun Israel mengklaim bahwa serangan itu ditujukan ke “kompleks Hamas”.

Baca juga: Israel Kirim Pesan ke Iran Lewat Mesir, Minta Jangan Balas Dendam dengan Imbalan Konsesi di Gaza

Padahal, para saksi, organisasi bantuan, dan bukti video semuanya menunjukkan bahwa kamp pengungsi paling terkena dampak serangan tersebut.

Rekaman dari tempat kejadian menunjukkan api berkobar di tenda-tenda yang penuh sesak yang terletak di dekat gudang UNRWA tempat persediaan bantuan disimpan.

Dilansir The Guardian, ada video-video mengerikan tentang orang-orang yang dengan panik mencari korban selamat, mayat-mayat yang terbakar, dan seorang anak yang dipenggal di reruntuhan.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas