Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Helikopter dan Jet Tempur Israel Bombardir Jalur Gaza, Paksa Ribuan Warga Palestina Menjauh

Pertempuran sengit dan pemboman terus melanda distrik Shujayea di Kota Gaza, ribuan warga Palestina terpaksa harus menjauh dan mencari perlindungan

Penulis: Andari Wulan Nugrahani
Editor: Garudea Prabawati
zoom-in Helikopter dan Jet Tempur Israel Bombardir Jalur Gaza, Paksa Ribuan Warga Palestina Menjauh
Tangkap Layar Twitter/X
Warga sipil Shujayea, Kota Gaza utara lari tunggang langgang menyelamatkan diri dari pasukan Zionis yang menggempur daerah mereka. Pertempuran sengit dan pemboman terus melanda distrik Shujayea di Kota Gaza, ribuan warga Palestina terpaksa harus menjauh dan mencari perlindungan. 

TRIBUNNEWS.COM - Serangan udara Israel terus berlanjut di Jalur Gaza.

Ribuan warga Palestina terpaksa harus menjauh lagi dan mencari perlindungan.

Pertempuran sengit dan pemboman terus melanda distrik Shujayea di Kota Gaza.

Puluhan ribu warga Palestina telah meninggalkan lingkungan yang hancur tersebut.

Militer Israel menganggap operasi di Shujayea sukses.

Dalam pernyataan yang dirilis, disebutkan 18 tentara terluka dalam serangan pesawat nirawak.

Ini merupakan kelanjutan dari baku tembak lintas batas yang telah kita lihat antara tentara Israel dan Hizbullah.

BERITA TERKAIT

Dikutip dari Al Jazeera, sejak perang meletus pada 7 Oktober 2023, Israel tercatat sudah menghancurkan lebih dari 62 persen wilayah Gaza.

Perserikatan Bangsa-Bangsa mengungkapkan rumah-rumah di Gaza rata dengan tanah dan lebih dari 1 juta orang terpaksa mengungsi.

Semenetara itu, Perdana Menteri Israel Benjamin Netanyahu setelah melakukan penilaian keamanan mengatakan bahwa militer Israel bersumpah untuk melawan Hamas.

Saat berbicara rapat kabinet negara Israel pagi ini, Netanyahu mengatakan bahwa operasi di Shujayea dianggap sebagai keberhasilan bagi militer Israel.

Baca juga: Dermaga Apung Gaza Dibongkar Lagi, Ketiga Kalinya sejak Instalasi Awal, Kali Ini Apa Alasannya?

Ia mengatakan akan melanjutkan operasi hingga meraih kemenangan mutlak.

Perlu disebutkan bahwa militer Israel masih menghadapi perlawanan keras dari pejuang Hamas di Gaza utara, sebuah wilayah yang menurut mereka hampir sepenuhnya mereka kendalikan secara operasional.

Buldoser militer Israel menghancurkan jalan-jalan di Tulkarem

Dua buldoser militer Israel telah menghancurkan jalan selama serangan di Tulkarem di Tepi Barat yang diduduki, kantor berita Wafa melaporkan.

Halaman
12
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas