Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Senyum 5 Nahdliyin Temui Isaac Herzog di Tengah Serangan Israel ke Gaza Tewaskan 38.000 Jiwa

Lima cendekiawan Nahdlatul Ulama (NU) bertemu dengan Presiden Israel Isaac Herzog. Hal tersebut menimbulkan kontroversi.

Penulis: garudea prabawati
Editor: Sri Juliati
zoom-in Senyum 5 Nahdliyin Temui Isaac Herzog di Tengah Serangan Israel ke Gaza Tewaskan 38.000 Jiwa
Ist
Lima cendekiawan NU bertemu Presiden Israel. Hal ini memantik kontroversi mengingat apa yang dilakukan Israel kepada warga Gaza Palestina. 

TRIBUNNEWS.COM - Lima cendekiawan Nahdlatul Ulama (NU) tengah disorot usai potret mereka bersama dengan Presiden Israel Isaac Herzog.

Lima cendekiawan NU tersebut tampak berpose formal dan tersenyum, sedangkan Isaac Herzog juga tersenyum duduk di depan mereka.

Foto tersebut pun memantik kontroversi.




Diketahui pertemuan lima cendekiawan NU dengan Isaac Herzog itu dianggap melanggar prinsip kemanusiaan.

Pasalnya di saat yang bersamaan, Israel masih gencar melakukan agresi hingga tindakan genosida ke Gaza Palestina dan mengakibatkan banyak korban sipil tewas, termasuk lansia, perempuan dan anak-anak.

Bahkan hingga saat ini Israel masih terus melakukan serangan brutalnya ke Gaza.

Mengutip Anadolu Agency, terbaru 141 warga Palestina tewas dalam serangan Israel di Jalur Gaza, sehingga menambah jumlah korban tewas secara keseluruhan menjadi 38.584 jiwa kata Kementerian Kesehatan Palestina, Minggu (14/7/2024).

BERITA TERKAIT

Kementerian kesehatan juga menambahkan bahwa sekitar 88.881 orang lainnya terluka dalam serangan gencar Israel.

“Pasukan Israel membunuh 141 orang dan melukai 400 lainnya dalam tiga ‘pembantaian’ terhadap keluarga dalam 24 jam terakhir,” kata kementerian itu.

“Banyak orang masih terjebak di bawah reruntuhan dan di jalan karena tim penyelamat tidak dapat menjangkau mereka,” tambahnya.

Sementara itu lebih dari sembilan bulan setelah perang Israel, sebagian besar wilayah Gaza hancur akibat blokade makanan, air bersih, dan obat-obatan yang melumpuhkan.

Baca juga: MUI Sebut 5 Tokoh Muda NU yang Temui Presiden Israel Isaac Herzog Melanggar Konstitusi

Instagram NU Banjir Kecaman

Usai ramai-ramai soal 5 nahdliyin yang temui Presiden Israel itu, kini akun Instagram @nahdlatululama banjir kecaman dari warganet.

Beberapa warganet menyayangkan sikap NU yang bak mendukung gerakan zionis Israel.

"Oh ngedukung zionis nih?," tulis seorang warganet.

Halaman
12
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas