Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Aksi Mogok Massal Israel, Bandara Ben Gurion Berhenti Beroperasi, Tuntut Netanyahu Bebaskan Sandera

Selama aksi mogok yang digelar serikat buruh Israel pada hari Senin, Bandara Ben Gurion Israel akan dihentikan operasionalnya sementara.

Penulis: Farrah Putri Affifah
Editor: Tiara Shelavie
zoom-in Aksi Mogok Massal Israel, Bandara Ben Gurion Berhenti Beroperasi, Tuntut Netanyahu Bebaskan Sandera
X/Twitter
Selama aksi mogok yang digelar serikat buruh Israel pada hari Senin, Bandara Ben Gurion Israel akan dihentikan operasionalnya sementara. 

TRIBUNNEWS.COM - Serikat buruh terbesar Israel telah menyerukan pemogokan kerja massal pada hari Senin (2/9/2024).

Aksi mogok massal ini digelar untuk menekan pemerintah Perdana Menteri Benjamin Netanyahu agar mencapai kesepakatan pertukaran tahanan dengan Palestina.

Keputusan ini diambil oleh serikat pekerja setelah tentara Israel mengumumkan telah menemukan jasad 6 sandera di Jalur Gaza Selatan pada Minggu (1/9/2024).

Mengetahui kabar tersebut, kepala Federasi Buruh Histadrut Arnon Bar-David mengaku kecewa dan geram dengan Netanyahu.

"Kita malah mendapatkan kantong mayat, bukan kesepakatan. Saya sampai pada kesimpulan bahwa hanya intervensi kita yang dapat memindahkan mereka yang perlu dipindahkan," kata Bar-David pada Minggu malam, dikutip dari Anadolu Anjansi.

Oleh karena itu, ia menyerukan kepada semua warga Israel untuk melakukan aksi mogok kerja dan menggelar aksi protes di jalan.

“Saya menyerukan kepada rakyat Israel untuk turun ke jalan malam ini dan besok dan agar semua orang ikut ambil bagian dalam pemogokan ini,” imbuhnya.

BERITA REKOMENDASI

Aksi mogok massal ini tampaknya akan dimulai pada pukul 06.00 pagi waktu setempat.

Nantinya aksi mogok ini dijadwalkan akan berjalan selama satu hari penuh.

Selama aksi mogok ini, Bandara Ben Gurion Israel akan dihentikan operasionalnya sementara.

Bandara Ben Gurion tidak akan menerima kedatangan ataupun keberangkatan pada hari ini.

"Bandara Ben Gurion akan ditutup dan semua lepas landas dan pendaratan akan dihentikan pada pukul 8 pagi (0500GMT), kata juru bicara serikat buruh terbesar Israel, Histadrut.

Baca juga: Israel Lumpuh, Ratusan Ribu Warga Demo Turun ke Jalan, Jalan Tol Diblokir


Layanan kota di pusat ekonomi Israel, Tel Aviv, juga akan ditutup selama sebagian hari Senin.

6 Jasad Tawanan Ditemukan

IDF mengumumkan telah menemukan 6 jasad tahanan israel di sebuah terowongan di Rafah, Jalur Gaza Selatan pada hari Minggu (1/9/2024).

Halaman
12
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas