Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Pentagon Rilis Laporan UFO 2024: Satelit Elon Musk Mirip Pesawat Alien?

Apa yang ada di langit? Laporan Pentagon menyelidiki ribuan kasus UFO di tahun 2024.

Penulis: Bobby W
Editor: Bobby Wiratama
zoom-in Pentagon Rilis Laporan UFO 2024: Satelit Elon Musk Mirip Pesawat Alien?
SCIENCE PHOTO LIBRARY
UFO terlihat di barat daya pantai Irlandia 

TRIBUNNEWS.COM - Departemen Pertahanan Amerika Serikat, yang lebih dikenal sebagai Pentagon, baru-baru ini merilis laporan tahunan yang menjelaskan aktivitas obyek terbang tak dikenal (UFO) di AS.

Dalam laporan yang disampaikan pada Rabu, 13 November 2024, Pentagon mengungkapkan lebih dari 700 laporan baru mengenai fenomena UFO yang tidak teridentifikasi dan tidak dapat dijelaskan.

Meskipun banyak laporan tersebut, tidak ada yang menunjukkan adanya makhluk asing atau alien dari luar bumi.

Laporan tahunan ini mencakup total 757 kasus dari seluruh dunia, yang dilaporkan kepada otoritas AS antara 1 Mei 2023 hingga 1 Juni 2024.

Angka ini juga mencakup 272 insiden yang terjadi sebelum periode tersebut tetapi belum dilaporkan sebelumnya.

Data dikumpulkan dari berbagai sumber, termasuk pilot komersial dan militer serta pengamat dari darat.

Dari ratusan laporan yang diterima, tidak ada yang menyebabkan cedera atau kecelakaan, dan semua insiden ini masih dalam penyelidikan.

Berita Rekomendasi

Sebagian besar insiden terjadi di ruang udara, dengan 49 di antaranya berada pada ketinggian di atas 100 kilometer, yang dianggap sebagai ruang angkasa.

Menariknya, tidak ada insiden yang dilaporkan terjadi di bawah permukaan air.

Mengapa Satelit SpaceX Sering Dikira UFO?

Salah satu temuan menarik dalam laporan Pentagon adalah bahwa banyak laporan yang diterima ternyata merupakan kasus obyek yang salah teridentifikasi sebagai UFO.

Baca juga: Pentagon Sampaikan Laporan UFO Tahunan, Satelit Milik Elon Musk Kerap Dikira Pesawat Alien

Beberapa obyek yang sering keliru dianggap UFO adalah balon, burung, drone, dan satelit.

Dalam hal ini, satelit Starlink milik Elon Musk menjadi salah satu obyek yang sering dilaporkan sebagai UFO oleh saksi.


Pentagon mencatat bahwa dalam pertemuan dengan anggota DPR AS, banyak saksi salah mengidentifikasi sistem satelit Starlink dari SpaceX sebagai UFO.

"Satelit SpaceX tersebut sering kali dilaporkan sebagai obyek luar angkasa selama setahun pengamatan ini," ujar Pentagon dalam laporannya.

Kasus Misterius yang Menjadi Sorotan

Halaman
12
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas