Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Techno

Emoji, Phablet, dan Selfie, Masuk Kamus Bahasa Inggris Oxford

Emoji didefinisikan sebagai gambar digital kecil atau icon yang digunakan untuk mengekspresikan ide atau emosi dalam komunikasi elektronik.

Editor: Fajar Anjungroso
zoom-in Emoji, Phablet, dan Selfie, Masuk Kamus Bahasa Inggris Oxford
ist

TRIBUNNEWS.COM – "Emoji"? "Phablet"? Apa pula yang dimaksud dengan "selfie"?  Untuk mereka yang belum mengetahui arti kata-kata baru yang muncul dari dunia teknologi tersebut, jawabannya bisa ditemukan di kamus online bahasa Inggris Oxford Dictionary karena mereka telah secara resmi ditambahkan ke sumber referensi itu.

Di sana, emoji didefinisikan sebagai gambar digital kecil atau icon yang digunakan untuk mengekspresikan ide atau emosi dalam komunikasi elektronik.

Phablet adalah smartphone yang ukuran layarnya berada di antara komputer tablet dan smartphone lain pada umumnya. Sementara, selfie adalah gambar diri sendiri yang biasanya diambil dengan smartphone atau webcam untuk diunggah ke media sosial.

Kata-kata lainnya yang juga baru ditambahkan termasuk "hackerspace", "bitcoin", dan istilah dalam percakapan sehari-hari di internet seperti akronim "TL; DR" (too long, didn't read), "BYOD" (bring your own device), bahkan "srsly" (seriously).

Kata yang terakhir disebut rupanya sudah beredar sejak akhir abad ke-18 dalam sebuah panduan menulis simbol dan singkatan.

Dikutip dari CBS News, penambahan kosa kata di kamus online tersebut diumumkan oleh Oxford University Press hari Rabu (28/7/2013) kemarin. Tahun lalu, Oxford juga menambahkan sejumlah kata baru seperti "tweeps", dan "photobomb".

BERITA REKOMENDASI
Tags:
Sumber: Kompas.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas