Tingkatkan Kualitas Hidup Perempuan Melalui Teknologi Informasi
Indosat memberikan perhatian khusus terhadap perempuan Indonesia sebagai salah satu segmen pelanggannya
Editor: Hendra Gunawan
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA -- Indosat memberikan perhatian khusus terhadap perempuan Indonesia sebagai salah satu segmen pelanggannya. Bersamaan dengan APEC World Economic Forum di Bali, Indosat memperkuat dukungannya kepada perempuan melalui inisiatif INSPÉRA - Inspirasi Perempuan Indonesia yang diperkenalkan hari ini di Bali, dalam acara dengan tema ”Start Up Your Dream Into Action” dihadiri berbagai kalangan seperti pengusaha perempuan, komunitas perempuan, para pemenang Indonesia Womenpreneur Competition (IWC) dan sekaligus celebrity internasional Kimora Lee Simmons yang hadir khusus untuk berbagi pengalaman dalam acara ini.
”Indosat menyadari peran perempuan yang sangat penting dalam keluarga dan komunitas, dan kami sudah melaksanakan berbagai program dukungan ICT dalam berbagai layanan telekomunikasi. INSPÉRA merupakan komitmen kami untuk meningkatkan kualitas hidup perempuan Indonesia melalui dukungan layanan telekomunikasi dan program komunitas yang berkelanjutan. Sebagai bagian dari inisiatif tersebut, hari ini Indosat juga menandatangani MOU dengan Bank BTPN untuk memberikan kemudahan pembayaran melalui layanan selular (Dompetku) bagi segmen perempuan,” demikian disampaikan President Director & CEO Indosat, Alexander Rusli dalam keterangan tertulisnya, Sabtu (7/9/2013).
Komitmen INSPÉRA telah dan akan diwujudkan baik melalui program layanan komersial maupun program CSR. Berbagai layanan selular dan VAS/aplikasi selular untuk perempuan setelah dihadirkan Indosat, seiring dengan momentum perkembangan smartdevice yang semakin beragam dan semakin murah, sehingga menjadi saat yang tepat untuk melibatkan lebih banyak perempuan Indonesia dalam dunia digital untuk mendukung kegiatan mereka.
Program lain yang juga sudah dilakukan antara lain mendukung kegiatan komunitas perempuan, menyelenggarakan program sharing session tentang perempuan dan wirausaha melalui seminar, digital media dan expo, serta berbagai ajang kompetisi dan penghargaan khusus untuk perempuan Indonesia.