Wearnes Siap Rilis Tablet Windows 8.1 Berlayar 7 Inci
Tablet hibrid berplatform Windows 8.1 besutan Wearnes tak hanya hadir dalam ukuran layar 10,1 inci saja.
Penulis: Fajar Anjungroso
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA – Tablet hibrid berplatform Windows 8.1 besutan Wearnes tak hanya hadir dalam ukuran layar 10,1 inci saja. Di tahun ini, rencananya Wearnes bakal merilis tablet hibrid serupa dalam ukuran 7 inci dan 8 inci.
Sinyal itu diungkapkan Kurniawan, Product Manager Wearnes. Dia mengindikasikan kemungkinan besar yang akan dirilis duluan adalah tablet 7 inci. ”Secara spesifikasi hampir sama tapi ukuran layarnya yang berbeda,” katanya kepada Tribunnews.com saat ditemui di Carrefour Lebak Bulus, Senin (2/6/2014).
Sayang, Kurniawan tak bisa memberi waktu pasti kehadiran tablet tersebut. Sementara ini konsumen baru disodori satu varian saja, yakni Wearnes LitePad LP-1022. Tablet yang memadukan unsur hiburan dan produktivitas ini baru dipasarkan terbatas di Carrefour selama Juni ini.
Di supermarket yang kini dimiliki pengusaha pribumi itu, Wearnes LitePad LP-1022 ditawarkan dengan harga promosi Rp 5,749 juta. Lebih murah Rp 1 jutaan dari harga awalnya Rp 6,749 juta.
Tablet berbobot 0,6 kg ini menandai kembalinya Wearnes di pasar komputer Indonesia. Nilai plusnya lebih pada kehadiran aplikasi produktivitas MS Office 2013 yang sudah otomatis terinstall.
Tablet yang diklaim berdaya tahan maksimal 8 jam ini dipersenjatai prosesor Intel Dual-Core terbaru. Media penyimpanannya mengandalkan SSD 32 GB dan fitur pendukung seperti port HDMI, slot microSD, USB 3.0, dan wireless display technology. Fitur terakhir yang disebut ini berfungsi untuk menampilkan display pada televisi atau proyektor secara nirkabel.