Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Techno

Mesin Cuci Marine Mampu Hemat Air 37 Persen

Mesin cuci ini menghadirkan teknologi Pulsator Water Magic Cube di dasar tabung mesin cuci dan berfungsi untuk mengurangi pakaian terlilit

Penulis: Eko Sutriyanto
Editor: Fajar Anjungroso
zoom-in Mesin Cuci Marine Mampu Hemat Air 37 Persen
IST

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Midea menghadirkan mesin cuci generasi terbaru seri Marine, mesin cuci top-loading terbaru yang dilengkapi dengan fitur cerdas yakni Water Magic Cube dan One Touch Wash.

Kedua fitur ini, konsumen di Indonesia akan menghemat lebih banyak uang dan mendapat banyak manfaat lainny yang tidak dipunyai mesin cuci merk lainnya.

Jino Sugianto, Presiden Direktur, PT Midea Planet Indonesia mengatakan, mesin cuci seri Marine ini merupakan produk generasi terbaru dari Midea yang mulai dipasarkan di seluruh dunia.

Mesin cuci ini menghadirkan teknologi Pulsator Water Magic Cube yang terletak di dasar tabung mesin cuci dan berfungsi untuk mengurangi pakaian terlilit sesudah dicuci hingga 51 persen.

"Aliran air yang dihasilkan dengan bantuan pulsator ini dapat meningkatkan kebersihan pakaian yang dicuci hingga 27 persen," kata Jino di Jakarta, Selasa (16/9/2014).

Fitur lain seri Marine ini adalah One Touch, yang memungkinkan pengguna untuk memasukkan seluruh cucian dan memulai pencucian hanya dengan menekan satu tombol saja.

Secara otomatis mesin cuci akan menimbang berat seluruh pakaian dan menentukan berapa liter air yang dibutuhkan serta berapa lama waktu yang diperlukan untuk mencuci.

BERITA REKOMENDASI

Hasilnya adalah penghematan air mencapai 37% jika dibandingkan dengan mesin cuci lain yang tidak menggunakan fitur ini. Juga ketahanan terhadap ketidakstabilan tegangan listrik yang banyak dihadapi oleh daerah dan negara berkembang.

Saat ini, Mesin Cuci Midea Seri Marine tersedia dalam kapasitas 11 kg dan 13 kg, sedangkan untuk kapasitas 7 kg akan diluncurkan pada akhir tahun ini.

Tags:
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas