Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Istana: Semoga Tribunnews Beri Informasi Tepat, Akurat dan Tidak Memihak

Istana Kepresidenan turut mengucapkan selamat ulang tahun keenam pada Tribunnews.com.

Penulis: Imanuel Nicolas Manafe
Editor: Robertus Rimawan

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA -Istana Kepresidenan turut mengucapkan selamat ulang tahun keenam pada Tribunnews.com yang jatuh pada, Selasa (22/3/2016).

Istana memiliki sejumlah harapan untuk Tribunnews diwakili Staf Khusus Presiden Bidang Komunikasi, Johan Budi Sapto Pribowo, Senin (21/3/2016).

Johan dengan gayanya yang sederhana, serius dan lugas mengucapkan selamat ulang tahun sekaligus untaian harapan.

"Selamat ulang tahun yang keenam kepada tribun, semoga di usia yang enam tahun ini menjadi sumber alternatif informasi yang tepat, akurat dan tidak memihak," ujarnya. (*)

Berita Rekomendasi
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas