Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Hadir di Perayaan HUT Tribunnews ke 8, Menhub Budi Karya Sumadi Dangdutan

Menteri Perhubungan RI, Budi Karya Sumadi menghadiri perayaan Hari Ulang Tahun (HUT) ke 8 Tribunnews di kantor redaksi Tribunnews, Jalan Palmerah Sela

Penulis: Lendy Ramadhan

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Menteri Perhubungan RI, Budi Karya Sumadi menghadiri perayaan Hari Ulang Tahun (HUT) ke 8 Tribunnews di kantor redaksi Tribunnews, Jalan Palmerah Selatan, No3, Jakarta Barat, Kamis (23/8/2018).

Para awak Tribunnews langsung menyambut mantan Direktur Utama (Dirut) PT Angkasa Pura II itu ketika turun dari kendaraannya.

Tak lama duduk bersama dua pejabat tinggi Tribunnews, Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi langsung menuju panggung.

Baca: Anies: Pendisiplinan Itu Bukan Berarti Pemberhentian, Zamannya Sudah Berubah

Didampingi oleh General Manager News Room, Febby Mahendra Putra, Menteri Budi Karya Sumadi menyanyikan lagu dangdut berjudul Begadang yang dipopulerkan oleh H Rhoma Irama.

"Begadang jangan begadang, kalau tiada artinya," nyanyi Budi Karya Sumadi berduet dengan Febby Mahendra Putra, sambil berjoget.

Usai menyanyikan lagu tersebut, ia foto bersama Pimpinan Redaksi Tribunnews, Dahlan Dahi, Febby Mahendra Putra, dan Pimpinan Redaksi Warta Kota, Bechi.

Berita Rekomendasi

Budi Karya Sumadi menyempatkan diri untuk berkeliling di ruang redaksi Tribunnews dan Warta Kota untuk berjabat tangan dengan para redasi Tribunnews yang sedang bekerja.

"Ini pada suka begadang semua nih?" canda Budi Karya Sumadi kepada para redaksi yang sedang bekerja sambil berjabat tangan dengan mereka satu persatu.

Usai berkeliling ruang redaksi, Budi Karya Sumadi besama pejabat tinggi Tribunnews dan Warta Kota berbincang-bincang.

Baca: Kembali ke Golkar, Yuddy Chirsnandi ‎Masuk Dewan Pakar

Mereka membahas isu-isu mengenai transportasi saat lebaran hingga pembangunan bandara baru di beberapa wilayah.

Simak videonya di atas.(*)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas