Rahasia Sehat di Usia 60an: Panduan Nutrisi, Kualitas Tidur, dan Olahraga Ringan
Ada cara untuk mempersiapkan ‘kebahagiaan’ di usia manula, salah satunya dengan menjalankan pola hidup sehat. Ikuti 4 langkah di bawah ini!
TRIBUNNEWS.COM – Tubuh rentan jatuh sakit di usia 60-an. Banyak penyakit kronis seperti diabetes, jantung, dan malnutrisi yang menyerang kesehatan tubuh.
Ada cara untuk mempersiapkan ‘kebahagiaan’ di usia manula, salah satunya dengan menjalankan pola hidup sehat. Ikuti 4 langkah di bawah ini untuk masa tua yang lebih indah dan berkualitas.
Olahraga rutin selama 30 menit per hari
Meski sudah menginjak usia manula, bukan berarti Anda menghindari aktivitas fisik. Olahraga juga penting untuk manula. Selain dapat meningkatkan kekuatan otot jantung, olahraga juga berguna untuk kekebalan sistem imun Anda.
Tidak perlu melakukan olahraga berat, Anda bisa melakukan beberapa jenis olahraga lansia yang ringan. Entah itu jogging, bersepeda, atau berenang. Olahraga tidak hanya membuat tubuh lebih bugar, tetapi juga baik untuk kesehatan mental Anda. Lakukan secara rutin 30 menit per hari pada pagi hari.
Kebutuhan tidur 7-9 jam
Kalau saat muda Anda suka tidur larut malam, tidak begitu di usia 60an. Kualitas tidur sangat penting bagi manula untuk memperbaiki sel-sel tubuh dan membantu meningkatkan memori pada lansia sehingga mengurangi risiko pikun.
Dilansir dari Help Guide, manula yang sulit tidur di malam hari cenderung mengalami depresi, sulit konsentrasi, mudah pikun, cepat lelah di siang hari, dan mudah jatuh.
Para manula dianjurkan untuk istirahat yang cukup, selama 7-9 jam setiap malamnya. Untuk tahu lansia memiliki kualitas tidur yang baik, perhatikan kondisi tubuhnya di siang hari. Apakah terlihat lelah dan gampang marah?
Hindari stres
Keadaan stres, selain dapat membuat manula depresi, dapat membuat mereka mudah jatuh sakit. Diantaranya mengalami hipertensi (darah tinggi) dan berujung stroke.
Salah satu faktor terbesar penyebab lansia mengalami stres adalah rasa kesepian. Mereka biasa ditinggal cucu bermain atau keluarga bekerja. Penting untuk menyediakan perawat khusus manula atau perlu ada aktivitas khusus yang dilakukan manula dengan teman seusianya agar punya teman bicara sehingga tidak mudah stres.
Penuhi kebutuhan nutrisi
Seiring bertambahnya usia, tubuh Anda membutuhkan asupan gizi tertentu agar tubuh tetap sehat dan bugar. Khusus bagi manula, Anda perlu memenuhi kebutuhan nutrisi tepat yang dapat menghindarkan Anda dari gangguan pencernaan atau penyakit lainnya.
Penuhi kebutuhan makro & kebutuhan mikro, penting untuk manula mencari kandungan nutrisi yang tinggi protein, tinggi kalsium, tinggi serat, vitamin mineral dan juga rendah laktosa.
Konsumsi susu Entrasol Senior yang Tinggi Protein, Tinggi Kalsium, Tinggi Serat, mengandung 11 Vitamin dan 8 Mineral yang merupakan nutrisi tepat untuk kesehatan manula agar tetap aktif saat bertambahnya usia. Susu Entrasol Senior hadir dengan 2 varian rasa, yaitu vanilla dan coklat sehingga terasa lebih nikmat bagi manula.
Penulis: Dana Delani